Kabupaten Tangerang (ANTARA) - PT Sucofindo sebagai bagian perusahaan dari Holding BUMN Jasa Survey menggelar aksi bersih-bersih lingkungan dan Mushalla Al-Hikmah bersama warga Kampung Bungoaok Pulo, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Banten.
Kepala Unit TJSL Sucofindo, Nuri Hidayat di Tangerang, Kamis mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Sobat Aksi Ramadhan BUMN 2025.
Aksi ini melibatkan pegawai muda Sucofindo sebagai bentuk kepedulian BUMN terhadap masyarakat, khususnya dalam berbagi dan mempererat kebersamaan di bulan suci Ramadhan.
"Sucofindo hadir di tengah masyarakat untuk memperkuat semangat gotong royong serta menciptakan dampak positif bagi lingkungan sekitar, terutama di bulan suci Ramadhan," katanya.
Baca juga: Tangerang alokasikan 7.250 paket bahan pangan murah jelang Lebaran
Kegiatan ini sejalan dengan komitmen dalam mendukung SDGs, khususnya dalam menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan sehat, tambahnya.
Nuri mengungkapkan, aksi bersih-bersih ini dilakukan juga dalam rangka untuk menumbuhkan loyalitas dan semangat kebersamaan di kalangan pegawai muda Sucofindo.
"Melalui program ini, insan muda Sucofindo terlibat secara langsung, sehingga dapat meningkatkan empati dan kepedulian sosial. Hal ini pada akhirnya akan memperkuat budaya perusahaan yang lebih inklusif dan harmonis," ujarnya.
Selain itu, dikatakan Nuri, sebagai bagian dari upaya pemberdayaan masyarakat, pihaknya juga turut mendukung UMKM industri rumah tangga dodol di Kampung Bungoaok Pulo dengan layanan sertifikasi halal sebagai Lembaga Pemeriksa Halal.
"Kegiatan ini tidak hanya mencerminkan kepedulian sosial, tetapi juga membuka peluang pemberdayaan ekonomi melalui sertifikasi halal bagi sekitar 12 UMKM industri rumah tangga dodol di Kampung Bungoaok Pulo," kanya.
Baca juga: PGN Area Cilegon pastikan layanan gas bumi aman selama Ramadhan
Dengan aksi nyata ini, semua pihak diajarkan untuk terus berbagi dan saling membantu, baik antarwarga maupun di lingkungan Sucofindo.
Menurutnya, sejalan dengan misi Asta Cita, program ini berkontribusi dalam memperkuat harmoni sosial dan meningkatkan toleransi antar-umat beragama.
Sucofindo menyerahkan bantuan berupa perlengkapan ibadah dan alat kebersihan untuk musholla Al-Hikmah.
"Dengan berbagai inisiatif ini, Sucofindo terus berupaya menciptakan dampak positif bagi masyarakat, baik dalam aspek sosial, lingkungan, maupun ekonomi," kata dia.
Baca juga: Pertamina Patra Niaga RJBB bentuk Satgas Ramadhan Idul Fitri 2025