Tangerang (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang, Banten memastikan telah memasang Rambu Pendahulu Petunjuk Jalan (RPPJ) di jalur mudik untuk memudahkan pengendara.
Kepala Dishub Kota Tangerang, Achmad Suhaely di Tangerang Sabtu mengatakan lokasi pemasangan RPPJ diantaranya Jalan Daan Mogot, Jalan TMP Taruna, Jalan Sudirman, Jalan Otista, dan Jalan K.S Tubun.
“Kami bersama Kepolisian sudah memasang rambu penunjuk jalan yang bisa dimanfaatkan para pemudik yang melintas di Kota Tangerang,” kata Suhaely.
Baca juga: Dishub Tangerang pasang ribuan lampu dan rambu di jalur mudik
Ia melanjutkan, pemasangan RPPJ dilakukan sebagai penunjuk arah yang bisa dimanfaatkan para pemudik yang melintas di Kota Tangerang. Hal ini membuat para pemudik dapat melakukan perjalanan secara aman dan nyaman.
“Kami menilai pemasangan rambu penunjuk jalan ini mempunyai banyak manfaat yang membantu pelayanan para pemudik seperti memperlancar arus lalu lintas, menghindari kecelakaan, serta menghindari risiko sesat atau salah jalan,” tambahnya.
Baca juga: Wakapolda Banten pastikan kesiapan pengamanan mudik Lebaran
Selain itu, Dishub Kota Tangerang juga telah melakukan persiapan lainnya seperti melakukan uji kelayakan angkutan (ramp check) sampai menerjunkan petugas untuk membantu pengamanan dan pelayanan di posko-posko mudik yang mulai dibangun di Kota Tangerang.
Ada delapan Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan) yang dibuat meliputi TangCity Mall, Terminal Poris Plawad, Rest Area KM 14 Kunciran, Rest Area KM 13 Pinang, Pantai Indak Kapuk (PIK) 2, CBD Ciledug, Pospam Kisamaun dan Pospam Jatake.
“Kami mengarahkan puluhan petugas untuk membantu petugas gabungan dalam mengamankan arus lalu lintas sampai mengurangi risiko kemecetan, kecelakaan, sampai gangguan kriminalitas yang terjadi selama arus mudik lebaran nanti,” ujarnya.
Baca juga: Penerbangan internasional lebih dominan pada arus mudik Lebaran