Tanjungpinang (ANTARA) - Seorang pasien dalam pengawasan (PDP) penanganan COVID-19 meninggal dunia setelah diisolasi di Rumah Sakit Umum Provinsi Kepulauan Riau, Rabu.
Kepala Dinas Kesehatan Tanjungpinang Rustam, membenarkan informasi tersebut. Pasien PDP COVID-19 itu akan diserahkan kepada pihak keluarga sesuai prosedur kesehatan.
"Pasien itu warga Tanjungpinang," ujarnya.
Ia menjelaskan jumlah PDP di Tanjungpinang sebanyak 14 orang. Satu di antaranya adalah ASN di Pemkot Tanjungpinang.
"Dua hari lalu diisolasi di RSUP Kepri. Pasien itu ada riwayat ke Jakarta, kemudian sakit di Tanjungpinang," ucapnya.
Rustam mengatakan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 69 orang, selesai pemantauan 25 orang. Sementara proses pemantauan mencapai 44 orang.
"Pasien yang sudah selesai pengawasan 5 orang, sementara proses pengawasan 9 orang," ujarnya.
Sampai hari ini, kata dia jumlah pasien positif COVID-19 satu orang. Berdasarkan hasil uji spesimen pertama, pasien tersebut negatif COVID-19. RSUP Kepri masih menunggu hasil uji spesimen kedua.
"Pasien tersebut mulai membaik," katanya.
Pasien PDP COVID-19 Tanjungpinang meninggal
Rabu, 25 Maret 2020 16:30 WIB
Jumlah PDP di Tanjungpinang sebanyak 14 orang. Satu di antaranya adalah ASN di Pemkot Tanjungpinang