Tangerang (ANTARA) - Dalam rangka meramaikan HUT Kota Tangerang ke 27 tahun, organisasi wartawan Se-Tangerang Raya meliputi Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang dan Tangerang Selatan mengadakan kegiatan "Futsal Kota Tangerang Cup 2020" yang diikuti oleh 14 tim dalam rangka mempererat kebersamaan.
Berlokasi di Bims Futsal, Bumbu Desa Neglasari, Kota Tangerang, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah yang hadir dan turut mengikuti kegiatan futsal tersebut, melakukan pertandingan melawan tim perwarta dengan skor akhir 3-3.
"Ayo kita pemanasan terlebih dahulu, sebelum lombanya dimulai, kita tanding 1 babak aja. Tim saya turun semua ya, kita lawan tim wartawan," katanya, Sabtu (22/02).
Sementara itu, turut hadiri pula Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin mengatakan bahwa pertandingan futsal merupakan sarana komunikasi dan sarana berinteraksi antar perwarta Se-Tangerang Raya.
"Jadikan ajang ini sebagai silaturahmi untuk mempererat tali persaudaraan dalam membangun Kota Tangerang melalui media," ungkapnya.
Untuk itu, Sachrudin juga memberikan apresiasi kepada panitia penyelenggaraan atas digelarnya kegiatan futsal Kota Tangerang Cup 2020. "Selamat bertanding, lakukan pertandingan secara sportifitas ya," terangnya.
Ketua Panitia "Futsal Kota Tangerang Cup 2020", Achmad Irfan mengatakan, pertandingan ini sebagai wadah untuk menjalin kebersamaan diantara wartawan dalam olahraga bersama.
Harapannya, kebersamaan antara wartawan akan terus terjalin dalam berbagai bidang olahraga sekaligus mempererat hubungan dengan narasumber yakni pemerintah daerah.
"Ini adalah awal dan akan terus berlanjut dalam event lainnya sehingga pertumbuhan media yang ada di Tangerang Raya juga dapat sama - sama mengetahui sekaligus berkenalan dengan wartawan di setiap wilayah," ujar Irfan yang merupakan wartawan Kantor Berita Antara.
Organisasi wartawan Se-Tangerang Raya gelar futsal pererat kebersamaan
Rabu, 26 Februari 2020 22:06 WIB
Jadikan ajang ini sebagai silaturahmi untuk mempererat tali persaudaraan dalam membangun Kota Tangerang melalui media