Tangerang (Antaranews Banten) - Para atlet dan Offisial dari 12 negara yang mengikuti berbagai pertandingan Asian Games 2018 melalui terminal III Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten, datang secara bertahap.
"Atlet seperti dari Thailand, Mongolia dan Hongkong bahwa mereka datang tidak secara serentak," kata Komandan Regu Kedatangan Kontingen Asian Games Terminal III Bandara Soekarno-Hatta, Ipda Kadek Indah di Tangerang, Jumat.
Kadek mengatakan negara lain seperti Taiwan, Khazasthan, Saudi Arabia, Iran, Uzbekistan, Filipina dan India juga melakukan hal serupa.
Para kontingen itu datang paling banyak 55 orang, bahkan ada hanya satu dan dua atlet didampingi offisial.
Namun setiap atlet atau offisial yang datang melalui terminal III bandara terbesar di Indoesia itu diharuskan untuk melakukan akreditasi tanda pengenal.
Demikian pula setiap atlet ketika melakukan akreditasi diharuskan menujukkan paspor setelah itu melanjutkan sebelum melalui pintu pemeriksaan imigrasi.
Bahkan semua kontingen dilayani dengan baik dan hingga pukul 15.55 WIB belum ada ditemui kendala kendala berarti oleh atlet maupun offisial.
Dalam catatan sementara petugas Inasgoc, panitia penyelenggaran Asian Games 2018, bahwa hari ini sejak pukul 05.00 WIB hingga pukul 15.42 WIB sudah datang sebanyak 605 atlet serta offisial.
Setiap kontingen setiba di terminal kedatangan bandara usai pemeriksaan di imigrasi langsung dilayani petugas ke bus yang sudah disiapkan untuk diantar ke hotel masing-masing.
Sedangkan kontingen dari negara seperti Bangladesh, Singapura, Korea dan Malaysia sebagian datang hanya sehari sebelum jadwal pertandingan cabang yang dipertandingkan.
Asian Games - Atlet 12 Negara Datang Bertahap
Jumat, 17 Agustus 2018 16:04 WIB
Dalam catatan sementara petugas Inasgoc, panitia penyelenggaran Asian Games 2018, bahwa hari ini sejak pukul 05.00 WIB hingga pukul 15.42 WIB sudah datang sebanyak 605 atlet serta offisial.