Serang (ANTARA) - Beragam peristiwa yang terjadi kemarin, Rabu (30/10) telah kami rangkum agar dapat dibaca kembali oleh Anda baca mulai kunjungan Menteri KPK/BKKBN ke Lebak, kebakaran pondok pesantren hingga cacar air serang pelajar di Tangsel.
1. Menteri KPK/BKKBN minta daerah perkuat percepatan penurunan stunting
Lebak (ANTARA) - Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga BKKBN Wihaji meminta daerah memperkuat percepatan penurunan stunting atau kekerdilan yang dialami anak - anak bawah lima tahun (balita) akibat gagal tumbuh.
"Kita berharap angka stunting dapat ditekan secara signifikan untuk mendukung generasi masa depan Indonesia yang lebih sehat dan produktif," kata Wihaji saat kunjungan kerja ke Desa Pasar Keong Kabupaten Lebak, Banten, Rabu
Selengkapnya baca di sini
2. Enam unit damkar padamkan kebakaran di ponpes Daerul Qolam
Kabupaten Tangerang (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Banten, menerjunkan enam kendaraan pemadam kebakaran (damkar) untuk memadamkan api yang membakar 14 asrama putri Pondok Pesantren (Ponpes) Daerul Qolam 2 Desa Pasir Gintung, Jayanti, Rabu dini hari.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujar Sudrajat mengatakan kebakaran itu terjadi pada pukul 03.00 WIB.
Selengkapnya baca di sini
3. 120 produk UMKM Kota Tangerang resmi dijual di supermarket Karawaci
Tangerang (ANTARA) - Pemerintah Kota Tangerang bekerjasama dengan supermarket terkait resmikan penjualan 120 produk UMKM unggulan di Hypermart Cyberpark Karawaci dan memiliki rak atau jalur khusus.
Business Manager Hypermart Jabodetabek Tangkas Siahaan di Tangerang, Rabu mengatakan 120 produk UMKM Kota Tangerang yang kini masuk ke Hypermart telah melalui proses kurasi dan pembinaan yang cukup panjang.
Selengkapnya baca di sini
https://banten.antaranews.com/berita/306165/120-produk-umkm-kota-tangerang-resmi-dijual-di-supermarket-karawaci
4. Polres Serang gagalkan pengiriman PMI ilegal ke Arab Saudi
Serang (ANTARA) - Polres Serang, Provinsi Banten, menggagalkan pengiriman empat calon pekerja migran Indonesia (PMI) non-prosedural atau ilegal yang hendak bekerja ke Arab Saudi.
Kasat Reskrim AKP Andi Kurniady ES, di Serang, Rabu, mengatakan upaya penyelundupan empat wanita calon pekerja migran non prosedural oleh SA (54) itu dapat digagalkan oleh personel Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Serang.
Selengkapnya baca di sini
5. 53 pelajar SMPN Tangerang Selatan terjangkit cacar air
Tangerang (ANTARA) - Sebanyak 53 siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 8 Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, dilaporkan terkena wabah cacar air di daerah itu.
"Kalau saya tidak salah ingat per kemarin 53 siswa kena cacar," kata Kepala SMP Negeri 8 Kota Tangsel Muslih di Tangerang, Rabu.
Selengkapnya baca di sini
Banten kemarin, kunjungan menteri baru ke Lebak hingga cacar air
Kamis, 31 Oktober 2024 6:11 WIB