Tangerang (ANTARA) - Universitas Pamulang (Umpam) menggelar program pengabdian masyarakat dengan melatih para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah itu untuk membuat laporan keuangan dan sistem manajemen.
Dosen Umpam yang sekaligus pemilik Kantor Jasa Akuntan (KJA) Donny Indradi di Tangerang, Minggu mengatakan bahwa kegiatan pelatihan tersebut dilakukan untuk memberikan pengalaman kepada pelaku usaha kecil untuk berkembang dan berkontribusi positif bagi masyarakat dan negara.
"Ini program tridarma yang merupakan salah satu kegiatan kepada masyarakat dengan memberikan pelatihan UMKM Kota Tangerang Selatan," ujarnya.
Baca juga: Bahan baku melimpah, UMKM emping melinjo di Lebak terus berkembang
Ia menyampaikan, selama masa pendampingan, para pelaku usaha itu diberi materi pelatihan mengenai literasi laporan keuangan dan sistem manajemen yang profesional.
Selain itu, mereka juga diberikan pendampingan langsung mengenai penjualan hingga proses pemasaran produk sesuai dengan aturan yang sudah tertulis di dalam standar pemasaran.
"Kita ada tiga pelatihan yaitu literasi keuangan, manajemen dan media penjualan produk," tuturnya.
Ia juga menyebutkan, jika program pelatihan UMKM ini merupakan salah satu tridharma pendidikan pengabdian kepada masyarakat dari perguruan tinggi.
"Jadi ini memang yang dikhususkan melaksanakan tridharma pendidikan melalui UU pendidikan, jadi bisa bekerjasama dengan siapa saja," tuturnya.
Baca juga: Anyaman pandan duri jadi unggulan ekonomi masyarakat pedalaman Lebak
Adapun dalam agenda ini, yang ikut terlibat di dalamnya adalah pelaku usaha kecil menengah seperti bidang busana, industri kreatif, makanan, dan lain sebagainya dengan total sebanyak 100 peserta.
"Total ada 100 peserta yang ikutserta dalam program pendampingan ini. Dan itu dari berbagai sektor bidang UMKM lokal yang ada di Tangsel," katanya menjelaskan.
Dia berharap, setelah dilakukan pendampingan dan pelatihan kepada para pelaku usaha UMKM ini dapat meningkatkan serta menumbuhkan tingkat profesionalisme dalam mengelola keuangan hingga manajemennya.
Kendati, hal tersebut pun juga dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.
"Pasca pandemi COVID-19 itu yang hidup itu malah sektor UMKM. Jadi ini diharapkan UMKM semakin berkembang lagi," pungkas Donny Indradi.
Baca juga: Pria di Serang berhasil manfaatkan limbah pelepah pisang bernilai jual