Tangerang (ANTARA) - Masyarakat Kota Tangerang Banten diajak mengibarkan bendera Merah Putih pada HUT Kota Tangerang ke- 31 pada 28 Februari 2024.
“Insya Allah besok kita merayakan Hari Ulang Tahun Kota Tangerang ke-31. Mari kita pasang bendera di rumah masing-masing. Mari kita tunjukkan kemeriahannya untuk Indonesia, Indonesia maju, Indonesia lebih baik,” kata Wali Kota Tangerang periode 2013-2023 Arief R Wismansyah melalui keterangannya di Tangerang, Selasa.
Arief juga mendoakan agar Kota Tangerang di usia ke-31 bisa terus menjadi bagian dari kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
“Ayo pada pasang bendera di rumah semoga Kota Tangerang terus menjadi bagian kemajuan dan kesejahteraan Indonesia,” kata dia.
Baca juga: Pemkot Tangerang minta pegawai sosialisasikan pemindahan pedagang Pasar Anyar
Ia menambahkan, tradisi pemasangan bendera Merah Putih pada HUT Kota Tangerang harus terus dilaksanakan, mengingat tanggal 28 Februari merupakan hari istimewa bagi warga kota ini. Harapannya, Kota Tangerang bisa semakin maju, mandiri dan sejahtera masyarakatnya.
“Kota Tangerang ini kan bagian dari Indonesia, sehingga wajar di hari istimewa, hari ulang tahun sebagai warga Kota Tangerang dan juga rakyat Indonesia kita mengibarkan bendera Merah Putih,” ujarnya.
HUT Kota Tangerang pada Rabu (28/2) akan dimulai dengan pemusnahan miras, lalu dilanjutkan Rapat Paripurna dan Resepsi HUT Kota Tangerang.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Rizal Ridolloh menuturkan malam puncak akan diisi rangkaian hiburan menarik, salah satunya yakni kehadiran Band Gigi yang telah melegenda di kancah musik nasional.
“Besok, malam puncak akan menjadi malam penuh kejutan, selain karena diisi rangkaian acara yang memukau juga akan ditutup secara langsung dengan penampilan spesial dari Band Gigi yang musik-musiknya tentu sangat akrab dengan kita semua,” ujar Rizal.
Baca juga: Selama 2023, produksi ikan Kota Tangerang capai 200.000 kilogram