Tangerang (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, Banten, mengimbau para remaja memeriksakan kesehatan di posyandu dan mengajak 330 kader menjadi bagian penggerak mensosialisasikan hidup sehat untuk masyarakat.
"Kader Remaja merupakan unsur yang sangat penting karena agen untuk meningkatkan kesehatan di Kota Tangerang. Maka dari itu Kota Tangerang terus berupaya melibatkan para remaja lewat Kader Remaja," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin dalam acara Gebyar Kader Remaja Tingkat Kota Tangerang di Plaza Puspem, Rabu.
Nurdin mengatakan saat ini Kota Tangerang memiliki 66 posyandu remaja serta 330 Kader Remaja yang tersebar di 13 kecamatan.
Baca juga: Dinkes Kota Tangerang masih buka pelayanan vaksinasi polio di puskesmas
Kota Tangerang, lanjutnya, memiliki berbagai program yang melibatkan masyarakat dengan berbagai kader. Hal tersebut merupakan bentuk upaya Pemkot Tangerang untuk bisa menggaungkan kesehatan kepada masyarakat.
Ia juga memberikan apresiasi kepada dua puskesmas yang menjadi pelopor penggerak Posyandu Remaja di Kota Tangerang yakni Puskesmas Panunggangan dan Puskemas Cikokol.
"Mari wujudkan Kota Tangerang yang sehat dengan semua pihak berperan serta," ujar Nurdin.
Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang Sudarto Mangapul Maraangap Tua menjelaskan rangkaian acara kali ini mengajak Kader Remaja untuk menambah wawasan serta kemampuan seputar kesehatan remaja dan merupakan ajang silaturahmi bagi mereka untuk mengenal kader-kader lainnya yang ada di Kota Tangerang.
“Semoga nantinya setelah ada giat seperti ini mereka para Kader Remaja bisa bertambah unsur wawasannya, soft skill, interaksi sosial, dan yang paling penting adalah menjalin kerja sama antar-kader di Kota Tangerang,” katanya.
Baca juga: Ketua Umum Pipas resmikan posyandu ibu dan balita di Lapas IIA Tangerang