Tangerang (ANTARA) - Pengurus RT/RW klaster Paramount Gading Serpong Tangerang Banten diajak berlayar dengan Jakarta Phinisi Cruise atas dedikasi dan kerja keras sepanjang 2023 dalam mengelola klaster.
"Acara ini sebagai bentuk apresiasi kepada pengurus RT/RW dalam perawatan klaster maupun komunikasi dengan seluruh warga," kata Lucas Maringka selaku Senior Vice President Paramount Land di Tangerang dalam keterangannya Jumat.
Kegiatan yang mengangkat tema ‘Collaborative Gathering’ 2023 menjadi ajang silaturahmi pengurus dan manajemen agar dapat menjalin komunikasi yang baik guna kemajuan bersama.
Ia juga mengakui selama tahun ini sangat banyak peningkatan dari segi komunikasi dan respon cepat semua keluhan yang datang dari warga dan dilanjutkan dengan penanganan masalah hingga tuntas.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada warga kepercayaannya terhadap pengembang. Kami senantiasa menampung dan mempertimbangkan segala kritik dan saran," ujarnya.
Baca juga: Bangun proyek sesuai kebutuhan masyarakat, Paramount Land raih penghargaan
Lalu Paramount Estate Management senantiasa menyelenggarakan beragam acara berskala besar maupun kecil untuk menjalin silaturahmi dengan warga klaster, masyarakat umum, dan pemerintah setempat.
Pada tahun 2024, Paramount Estate Management mengambil tema ‘Tahun Sustainability’ yakni bersama para pengurus RT/ RW akan berkolaborasi dan bersinergi untuk pembangunan kota yang berkelanjutan.
"Kita juga menanamkan kecintaan warga terhadap lingkungan melalui beragam program seperti pengolahan sampah rumah tangga, pengolahan minyak goreng bekas, dan lainnya," katanya.
Baca juga: Paramount Land hadirkan produk andalan lewat ajang EazyHome 2023