Sebanyak 42.689 masyarakat Kota Serang, Banten telah terdaftar dalam kepesertaan Penerimaan Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan  (PBI JK) 2025
 
Pj Wali Kota Serang Yedi Rahmat, di Serang, Rabu, mengatakan jumlah tersebut sudah mendekat kuota yang tersedia sekitar 43 ribu jiwa.
 
"Untuk saat ini kami hanya mampu menyediakan 43 ribu kuota karena keterbatasan anggaran yang kita miliki, namun kami akan tetap melayani masyarakat secara maksimal," katanya. 
 
Sejauh ini menurutnya, BPJS kesehatan selalu mendukung kegiatan-kegiatan Pemkot Serang dan beberapa waktu lalu Pemkot Serang diundang ke Jakarta untuk menerima penghargaan UHC Award. 
 
"Alhamdulillah Pemkot Serang mendapatkan penghargaan dari BPJS Kesehatan. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat, khususnya BPJS Kesehatan. Kami akan terus mendorong agar masyarakat yang tidak mampu dapat ikut serta ke dalam kepesertaan BPJS," katanya. 

Baca juga: BPBD Serang salurkan 40.000 liter air bersih ke tiga kelurahan di Kasemen
 
Pihaknya juga berharap ke depan kuota PBI JK akan kembali ditingkatkan agar masyarakat Kota Serang yang belum memiliki BPJS dapat terakomodir dan memiliki jaminan kesehatan dengan baik. 
 
"Kami sudah mengutarakan bahwa pemerintah kota dan pemerintah pusat hadir di tengah-tengah masyarakat untuk penerima bantuan iuran jaminan kesehatan," katanya. 
 
Pihaknya juga telah membuka kegiatan sosialisasi dan bimbingan teknis kepesertaan PBI JK 2024 yang dihadiri oleh perwakilan dari BPJS Kesehatan serta Kabid dan Plt Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Serang.

Baca juga: Kejari limpahkan perkara korupsi Kadisparpora Kota Serang

Pewarta: Desi Purnama Sari

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024