Yonif 320 Badak Putih Pandeglang menggelar Kejuaraan Menembak Fun Game antar pelajar tingkat SMA/SMK.

Pelaksanaan kegiatan kejuaraan menembak fun game dilaksanakan tanggal 30 september 2022 dilapangan tembak Yonif 320 Badak Putih Pandeglang.

Baca juga: Milad Ke-56, Kohati Pandeglang siap isi posisi strategis kemajuan

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Panitia Pelaksana Kejuaraan Menembak Fun Game Sersan Lala Wahyudin mengatakan kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati HUT TNI ke-77 dan HUT Jawara Shooting Club ke - 2 tahun, "katanya.

Menurutnya, kegiatan kejuaraan menembak fun game diikuti oleh para pelajar tingkat SMA dan SMK se-Kabupaten Pandeglang, "ucapnya.

"Ada sekitar 15 sekolah yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini, mudah-mudahan di event berikutnya para peserta semakin bertambah, "terangnya.

Ia menegaskan kejuaraan menembak fun game tingkat pelajar kali pertama dilaksanakan dan ini merupakan pertama kali di Banten, "tegasnya.

"Ada beberapa kriteria dalam kejuaraan menembak ini diantaranya kriteria pelajar tingkat SLTA dan open, "ujarnya.

Kata Lala, adapun untuk kategori penilaian dalam kejuaraan menembak ini diantaranya hasil bidikan dan nilai tertinggi, hal inilah yang akan menjadi prioritas penilaian bagi para peserta, "ujarnya.

Ia menambahkan bagi para peserta yang menjadi juara umum nantinya akan kami rekrut dan dilakukan pembinaan untuk mengikuti event-event besar seperti Poprov, Sea Games, PON bahkan olimpiade, "tambahnya.

Ia berharap dari kejuaraan menembak ini akan lahir atlet-atlet yang berprestasi sehingga bisa mengharumkan nama sekolah dan pemerintah daerah, " harapnya.

Pewarta: Rangga Eka Putra

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2022