Tangerang (Antaranews Banten) - Direktur Jendral IKP Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, Niken Widiastuti mengatakan, alasan Kota Tangerang dipilih sebagai tuan rumah SAIK 2018 lantaran Kota Tangerang sekarang ini cukup maju dibidang smart city dan pelayanan publik.
Dikatakannya, banyak sekali program Walikota Tangerang yang mendukung kebutuhan publik sehingga humas berbagai daerah di Indonesia bisa mencontoh dan mengetahui kemajuan yang ada di Kota Tangerang.
"Saya berharap sebagai humas harus cepat menyampaikan dan mensosialisasikan program pemerintah pusat dan daerah sehingga masyarakat lebih tau tentang program pemerintah," pungkas Niken.
Pembukan SAIK 2018 dilaksanakan pada hari Minggu (2/12) dengan kegiatan senam sehat yang dihadiri kurang lebih 1.150 kaum disabilitas se-Kota Tangerang dalam.
Kegiatan SAIK diadakan selama 3 hari mulai dari 02 Desember - 04 Desember 2018, ada beberapa rangkain acara menarik antara lain Festival Pertunjukan Rakyat yang diadakan di Lapangan Ahmad Yani, kemudian Seminar Kehumasan di Hotel Novotel dan juga Gala Dinner sekaligus Penganugerahan Festival Visual 2018 di Puspem.
Sekda Kota Tangerang Dadi Budaeri mengatakan, Kota Tangerang mendapatkan kesempatan berharga menjadi tuan rumah SAIK "Sinergi Aksi Informasi Komunikasi" Tahun 2018 yang merupakan Acara Kehumasan Terbesar di Indonesia.
"Terima kasih untuk Kemenkominfo yang sudah menunjuk Kota Tangerang sebagai tuan rumah pelaksanaan SAIK 2018. Pemkot Tangerang selama ini terus berusaha dan terus menyusun program terkait dengan kesetaraan kaum disabilitas," katanya.
Sekda menambahkan pada tahun ini tepatnya satu bulan yang lalu Pemkot Tangerang mengadakan tes penerimaan CPNS dengan kuota 5 persen bagi kaum disabilitas.
Kementerian Kominfo Puji Program Smart City dan Pelayanan Publik Pemkot Tangerang
Senin, 3 Desember 2018 16:08 WIB
Humas harus cepat menyampaikan dan mensosialisasikan program pemerintah pusat dan daerah sehingga masyarakat lebih tau tentang program pemerintah