Tangerang (Antaranews Banten) - Sebanyak tujuh dari delapan negara yang mengikuti cabang modern pentathlon Asian Games 2018 telah rampung memeriksakan senjata dan perlengkapan penunjang pertandingan.
Petugas pengecekan perlengkapan senjata dan sarana pendukung anggar Asian Games 2018, Piter Sitorus di Tangerang, Banten, Kamis mengatakan tujuh negara itu adalah China, Jepang, Kazaktstan, Korea, Kirgizstan, Thailand dan Indonesia sebagai tuan rumah.
"Hingga saat ini hanya Mongolia yang belum memeriksanakan senjata, bisa saja mereka melakukan sebelum pertandingan," katanya.
Piter mengatakan pemeriksaan senjata degen terutama bagian ujung agar sesuai peraturan yakni 750 newton sehingga sistem kelistrikan berjalan dengan baik.
Namun pemeriksaan lain berupa kabel untuk sambungan dari senjata ke aliran listrik arus rendah apakah layak untuk dapat digunakan atau tidak.
Demikian pula pemeriksaan kelayakan masker dengan cara uji mengunakan tusukan pakai alat, bila tidak memenuhi persyaratan maka tidak dapat digunakan saat pertandingan.
Bahkan baju, celana dan sarung tangan yang digunakan harus sesuai standar organisasi anggar dunia (FIE).
Dia menambahkan setelah pakaian, senjata dan perlengkapan tersebut sudah memenuhi standar, maka ditempelkan stiker Asian Games 2018.
"Untuk senjata degen ditempelkan pada bagian dalam mangkok senjata dan pada celana serta baju diberikan stempel," katanya.
Menurut dia, dalam pemeriksaan senjata dan perlengkapan tersebut tidak mengalami kendala meski ada senjata yang dianggap tidak lolos dan atlet tidak diperkenankan mengunakan untuk pertandingan.
Setiap atlet modern pentathlon harus dapat mempertandingan lima cabang olahraga dalam waktu berdekatan yakni renang, anggar, berkuda, menembak dan lari.
Cabang pentathlon diikuti delapan negara, China, Jepang, Kazaktstan, Korea, Kirgizstan, Mongolia, Thailand dan Indonesia serta arena pertandingan berada di sebuah sekolah berkuda di Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Pertandingan dimulai Jumat (31/8) hingga Sabtu (1/9).
Asian Games (Pentathlon) - Tujuh Negara Rampung Periksa Senjata Anggar
Kamis, 30 Agustus 2018 11:52 WIB
Pakaian, senjata dan perlengkapan yang sudah memenuhi standar, akan ditempelkan stiker Asian Games 2018.