Serang (Antaranews Banten) - Sebanyak 16 partai politik yang ada di Provinsi Banten telah mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) untuk DPRD Provinsi Banten ke KPU Banten, hingga batas akhir pendaftaran bacaleg pada Selasa (17/7) malam.
Ketua Divisi Sosialisasi, SDM dan Partisipasi Masyarakat, KPU Banten Eka Satyalaksmana di Serang,Rabu mengatakan, 16 parpol yang mendaftarkan bacaleg ke KPU Banten tersebut antara lain sesuai dengan noimor urut parpol yakni, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, NasDem, Partai Gerakan Perubahan Indonesia, Berkarya, PKS, Partai Persatuan Indonesia, PPP, Partai Solidaritas Indonesia, PAN, Hanura, Demokrat, Partai Bulan Bintang dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).
"Nantinya bacaleg untuk DPRD Banten yang sudah memenuhi persyaratan akan bersaing di 10 daerah pemilihan di Banten," kata Eka.
Dari pendaftaran bacaleg 16 partai politik tersebut, KPU Banten mencatat ada sebanyak 1112 bakal calon legislatif (bacaleg) yang kemudian akan dilakukan verifikasi kelengkapan syarat dan berkas pendaftarannya.
Seluruh persyaratan mengenai calon anggota legislatif sebelumnya telah diatur dalam PKPU terbaru Nomor 20 Tahun 2018. Salah satu persyaratan yang menjadi sorotan banyak pihak di antaranya adalah mengenai larangan mantan napi koruptor untuk maju dalam kontestasi pemilihan legislatif.
Dalam pendaftaran bacaleg tersebut, rata-rata setiap partai politik mendaftarkan sebanyak 85 orang bakal calon anggota legislatif yang diturunkan di 10 daerah pemilihan. Namun demikian ada juga sejumlah partai politik yang mendaftarkan bacalegnya dibawah 85 orang terutama partai-partai baru dan tidak menurunkan bacalegnya di 10 daerah pemilihan di Banten.
Selain bakal calon anggota legislatif, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten mencatat hingga hari terakhir dibukanya pendaftaran bakal calon anggota DPD RI asal Banten, pihaknya telah mengantongi 26 nama yang sudah mendaftarkan diri menjadi bakal calon anggota DPD RI pada Pemilu 2019 mendatang.
Baca juga: Sekda Banten Tinggalkan Birokrasi Terjun Ke Politik