Serang (ANTARA) - Beragam peristiwa yang terjadi kemarin, Rabu (23/10) telah kami rangkum agar dapat dibaca kembali oleh Anda baca mulai pemulangan WNI terkait dengan judi online, Banten Lama hingga pemusnahan barang bukti ganja oleh BNNP.
1. 569 warga negara Indonesia jadi operator judi online di Filipina
Tangerang (ANTARA) - Sebanyak 569 warga negara Indonesia (WNI) terlibat dalam pekerjaan sebagai operator judi daring (online) ilegal di Filipina.
"Hasil kerja sama dengan Indonesia, maka ditemukan 539 WNI yang bekerja secara ilegal dan sadar menjadi operator judi 'online' di Filipina," kata Kepala Divisi Hubungan Internasional (Hubinter) Irjen Pol Krishna Murti dalam konferensi pers di Tangerang, Provinsi Banten, Rabu dini hari.
Selengkapnya baca di sini
2. Kawasan Banten Lama prioritas utama peningkatan PAD sektor pariwisata
Serang, Banten (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Serang menyebutkan kawasan Banten Lama, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, menjadi prioritas utama dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) sektor pariwisata.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Serang Imam Rana Hardiana di Serang, Rabu, mengatakan Pemkot Serang melakukan pemetaan potensi wilayah, yang akan dilakukan pengembangan dari segi pariwisatanya.
Selengkapnya baca di sini
3. Banten jadi wilayah kegiatan SESDILU, gali potensi diplomatik
Serang (ANTARA) - Provinsi Banten menjadi wilayah kegiatan para staf dinas Kementerian Luar Negeri RI untuk yang menimba ilmu dalam Sekolah Staf Dinas Luar Negeri (SESDILU), untuk menggali potensi berkaitan dengan urusan diplomatik.
Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar di Serang, Rabu menyambut baik kegiatan SESDILU dan berharap para staf dinas luar negeri dapat memahami berbagai informasi dari aspek sumber daya, hingga kinerja pembangunan yang telah berjalan di provinsi tersebut.
Selengkapnya baca di sini
4. Tekan stunting, Pemkab Lebak bangun sanitasi spaldes
Rangkasbitung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Lebak, Banten membangun sarana sanitasi dengan sistem pengelolaan air limbah domestik setempat (spaldes) untuk menekan angka stunting atau kekerdilan.
Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Lebak Suhendro di Rangkasbitung, Lebak, Rabu, mengatakan pembangunan sarana sanitasi menyehatkan dengan spaldes itu dibiayai dana alokasi khusus (DAK) dan APBD 2024 sebesar Rp9 miliar.
Selengkapnya baca di sini
5. BNNP Banten musnahkan 111,5 kg ganja barang bukti
Tangerang Selatan (ANTARA) - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Banten memusnahkan barang bukti narkotika jenis ganja seberat 111,5 kilogram dengan modus operandi pengiriman suku cadang motor dari Aceh ke Pulau Jawa.
Kepala BNNP Banten Brigjen Pol Rohmad Nursahid mengatakan pemusnahan ini merupakan hasil dari operasi gabungan dan asistensi dengan Kanwil Bea Cukai Banten, Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean Merak pada 21 September 2024.
Selengkapnya baca di sini
Banten kemarin, pemulangan WNI hingga pemusnahan barang bukti ganja
Kamis, 24 Oktober 2024 7:01 WIB