Tangerang (ANTARA) - Pengembang property di Serpong Tangerang berhasil meraih lima penghargaan sekaligus dalam ajang Duo Awards 2024 "Property & Bank Award ke-18 dan Indonesia MyHome Award ke-7" yang diselenggarakan oleh Journalist Media Network (JMN) bersama majalah Property&Bank dan MyHome Magazine
Prof M. Sembel selaku ketua dewan juri dalam keterangannya di Tangerang mengatakan ajang ini merupakan wujud apresiasi kepada tokoh pemerintah, tokoh pengusaha, pengembang, banker, serta perusahaan yang terbukti telah menghadirkan karya dan produk terbaik ke tengah masyarakat dalam menyongsong tahun 2024.
Ia menambahkan ekonomi Indonesia diyakini terus bergerak positif, khususnya industri properti, perbankan, dan industri bahan bangunan yang memperlihatkan harapan baru dan diperkirakan akan booming di tahun-tahun mendatang.
"Hal ini didukung tren suku bunga yang tetap bersahabat serta diperpanjangnya insentif pajak ditanggung pemerintah," kata dia.
Baca juga: Duta Indah starhub sediakan harga spesial gudang 3in1 Rp3,9 miliar
M. Nawawi selaku Presiden Direktur Paramount Land mengatakan penghargaan yang diraih diantaranya ‘Developer of The Year’, penghargaan kedua diberikan kepada Paramount Petals sebagai, ‘Best Township Development in Tangerang’, penghargaan ketiga untuk Manhattan District @ Gading Serpong sebagai ‘Best Innovative Commercial Project’.
Penghargaan keempat untuk Matera Residences @ Gading Serpong sebagai, ‘Best Luxury Residential’ dan penghargaan kelima untuk Lily @Paramount Petals sebagai, ‘The Best Luxurious Concept Mid-Size Residential in Tangerang’.
Hingga kini Kota Gading Serpong telah bertumbuh pesat dan dilengkapi dengan beragam produk properti terbaik sebagai kawasan komersial terbesar di Tangerang Raya seluas 22 hektar.
Paramount Land juga mengembangkan proyek kota mandiri Paramount Petals di Curug, Banten, dengan perencanaan jangka panjang yang sangat matang, baik dari segi produk, fasilitas, maupun infrastruktur.
"Klaster Lily yang mendapatkan penghargaan hari ini akan diluncurkan dalam waktu dekat dan menjadi produk unggulan kami yang sangat menarik dan berprospek tinggi," ujarnya.
Baca juga: Paramount Land hadirkan residensial baru hanya 30 unit, mulai Rp7,2 miliar