Serang (ANTARA) - Tiga orang calon anggota legislatif (Caleg) PPP daerah pemilihan (Dapil) Kabupaten Serang menggelar deklarasi menyatakan dukungan kepada capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Tuti Alawiah Caleg PPP Dapil 1 Kabupaten Serang, di Serang, Banten, Selasa, mengatakan mendukung Santri Milenial Banten untuk memenangkan Prabowo-Gibran.
"Kami para caleg, kader PPP, relawan di masing-masing Dapil siap mendukung Santri Milienial Banten, dan bersumpah untuk bersama-sama memilih serta memenangkan capres cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran," katanya saat di temui di Walantaka, Kota Serang.
Baca juga: Sandiaga Uno percaya diri PPP mampu penuhi ambang batas parlemen
Tuti mengakui lebih memilih untuk mendukung Prabowo murni dorongan dari hati nurani, tanpa adanya paksaan dan tekanan dari pihak manapun.
"Kita mendukung Prabowo berdasarkan hati nurani kita sendiri, tidak ada paksaan maupun kekecewaan terhadap partai maupun pak Ganjar," katanya.
Selain itu, Tuti mengatakan alasan memilih Prabowo-Gibran karena visi dan misi yang diusung pasangan tersebut sangat selaras dengan pembangunan yang berkelanjutan.
"Untuk visi misi Prabowo-Gibran itu juga sangat selaras dengan pembangunan berkelanjutan. Selain itu saya juga sudah sejak awal dari tahun 2019 sudah mendukung Prabowo," katanya.
Selian itu, Tuti dan kedua caleg lainnya juga mengaku siap menerima sanksi dari partai PPP terkait sikap politiknya yang mendukung Prabowo-Gibran ketimbang Ganjar-Mahfud.
Sementara itu, Dewan Pembina Santri Milenial Banten Prabowo-Gibran Matin Syarkowi mengatakan sangat terbuka bagi siapapun yang datang dan menyatakan dukungan terhadap Prabowo-Gibran.
"Siapapun yang punya nurani, untuk beralih pilihan capres-cawapres nya, kita tampung dan kita tidak pernah meminta mereka untuk mendukung tetapi mereka datang sendiri karena nuraninya," katanya.
Pihaknya juga mengajak masyarakat agar Pilpres ini satu putaran saja untuk nomor urut 2 karena harus peduli agar lebih menghemat anggaran negara.
"Dan di Banten saya yakin ini akan mendulang suara untuk paslon nomor urut 2," katanya.
Sebelumnya, ketiga caleg PPP tersebut yaitu, Tuti Alawiyah Caleg PPP DPRD Kabupaten Serang dapil 1 nomor urut 2, Rokib Caleg DPRD Kabupaten Serang dapil 2 nomor urut 4, Tamami Muhriji Caleg DPRD Kabupaten Serang dapil 4 nomor urut 2.
Baca juga: Sandiaga Uno pastikan PPP bersama PDIP komitmen untuk koalisi