Jakarta (Antara News) - PT Prioritas Land Indonesia (PLI) dan PT Bank MNC Internasional Tbk menjalin kerja sama pendanaan sebagai strategi perusahaan merampungkan proyek Apartemen Majestic Point Serpong di Gading Serpong, Tangerang.
Penandatanganan kerjasama pembiayaan senilai Rp150 miliar tersebut dilaksanakan Presiden Direktur MNC Bank, Benny Purnomo dan Direktur Utama PT Prioritas Land Indonesia, Marcellus Chandra, serta disaksikan Wholesale Banking & SME Banking Business Head, Nelly Henry di MNC Tower, Jakarta, Kamis.
Marcell optimistis dengan menggandeng Bank MNC akan mampu merampungkan Proyek Majestic Point Serpong sebagai langkah meningkatkan kepercayaan investor terhadap sektor properti.
Ia menambahkan di tengah perlambatan sektor property di tahun 2015-2016, PT PLI tetap berkomitmen melanjutkan pembangunan dan menyelesaikan proyek-proyeknya.
"Kami optimis tahun ini menjadi tahun kebangkitan properti setelah sektor ini sempat melambat di tahun lalu," ujarnya.
Kerjasama keduanya berdasarkan pertimbangan kinerja dan portfolio proyek. Sektor properti merupakan sektor potensial untuk bertumbuh di tahun ini dan hal ini Sejalan dengan strategi bisnis MNC Bank berfokus pada segmen konsumer dan retail dengan segmen komersial dan korporasi sebagai pendukungnya, kata Benny.
"Kami melihat properti sebagai satu sektor ekonomi yang sangat prospektif ke depan menyusul adanya dukungan dari seluruh pemangku kepentingan, termasuk regulator sektor keuangan, untuk mendorong berkembangnya industri properti nasional," ujarnya.
PT Prioritas Land Indonesia memiliki beberapa proyek yang dibangun di Jakarta dan Bali. Salah salah satunya adalah Apartemen Majestic Point Serpong. Pada tahun 2015 lalu, PT Prioritas Land Indonesia telah melakukan serah terima tahap awal. Apartemen berkapasitas 900 unit itu dibangun pada April 2013 dan melakukan tutup atap (topping off) pada Februari 2015.
"Dengan dijalinnya kerjasama ini, PT PLI berharap agar proyek Majestic Point Serpong dapat rampung di tahun 2017 dan dapat diserahterimakan dengan kondisi yang terbaik, sehingga investasi dari para konsumen dapat meningkat dengan maksimal," kata Marcellus Chandra.
Menurutnya, tingkat capital gain yang tinggi apartemen MPS didasarkan pada kepercayaan dan kepuasan konsumen terhadap suatu properti. Hal itu didukung pembuktian penjualan pasar kedua (second market) yang tinggi. Selain itu, lokasi strategis dan didukung dengan fasilitas
utama yang terintegrasi.
Apartemen ini terdiri atas dua menara memiliki ketinggian 32 lantai dan terletak di kawasan segitiga emas Serpong, yakni Summarecon, Karawaci, dan BSD City.
Selain apartemen, proyek Majestic Point Serpong juga menawarkan kawasan komersial yaitu kios dan ruko. Posisinya tepat berada di bagian depan apartemen yang langsung menghadap ke Jalan Raya Kelapa Dua.
Apartemen MPS berada di segitiga emas kawasan Serpong, yakni Summarecon, Karawaci, dan BSD City. Selain dikelilingi kampus dan sekolah ternama, kios-kios tersebut langsung berhadapan dengan Kampus Universitas Tarumanagara (Untar), yang akan segera dibangun.
MPS juga mudah diakses hanya 5 menit menuju pintu tol Jakarta dan Merak, dan 15 menit menuju pintu tol Jorr Jakarta ¿ Serpong. Dikelilingi oleh beberapa universitas / sekolah ternama, seperti Universitas Pelita Harapan Karawaci, Swiss German University, Jakarta Nanyang School, Universitas Bina Nusantara, Prasetya Mulya, Stella Maris International School, dan Sekolah Tarakanita.
Diharapkan kerjasama ini menjadi awal hubungan yang panjang antara kedua belah pihak untuk proyek-proyek di masa yang akan datang.
Pada 2016, MNC Bank telah menyalurkan kredit sebesar Rp7,9 Triliun, meningkat sebesar 12,83 persen dari tahun sebelumnya. Sedangkan untuk pembiayaan kepemilikan rumah, perseroan miliki porsi menyalurkan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) sebesar 27 persen dari sektor konsumer atau sekitar Rp1 Triliun.
MNC Bank juga mengembangkan bisnis melalui inovasi teknologi digital. Setelah mengembangkan fasilitas mobile banking dan internet banking, beberapa waktu lalu MNC Bank kembali meluncurkan produk berbasis digital lainnya yaitu aplikasi ¿punyakartu¿ dan ¿punyacelengan¿ yang dapat diunduh melalui Apple Store dan Google Play.
Selain itu MNC Bank juga terus memperluas jaringannya dengan efektif bergabung di 49.000 ATM Bersama dan jaringan ATM Prima yang memiliki lebih dari 96.000 ATM berlogo PRIMA sehingga nasabah akan semakin mudah dalam melakukan transaksi.