Jakarta (ANTARA) - Polres Lebak melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) mengunjungi Sub Detasemen Polisi Militer III/4-1 Lebak. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin sinergitas dan memperkuat kolaborasi yang selama ini terbangun dengan baik antara TNI-Polri.
"Dalam rangka silaturahmi untuk mendukung dan meningkatkan sinergitas yang selama ini terjalin. Terutama berkolaborasi terkait laka lantas yang melibatkan anggota TNI agar bisa cepat diproses sesuai dengan tugas serta kewenanganya masing-masing," kata Kanit Gakum Satlantas Polres Lebak, R Agung usai mengunjungi Subpuspom TNI AD Lebak, Senin (12/6/2023).
Lebih lanjut kata Agung menjelaskan bahwa dalam momen-momen lain seperti operasi gabungan dengan melibatkan Polisi Militer. Hal itu tentu bisa memberikan kelancaran Satlantas Polres Lebak dalam bertugas.
"Alhamdulilah Langsung diterima Subdenpom Lebak, sehingga kita bisa saling mendukung ke depan dalam bekerja di lapangan," tutur Agung.
Sementara itu, di tempat yang bersamaan, Dansubdenpom III/4-1 Lebak Letda CPM Eman mengatakan pihaknya sangat mendukung jajaran Satlantas Polres Lebak dalam meminimalisir angka lakalantas di wilayah hukumnya. Kata Eman, pihaknya juga siap berkolaborasi dengan jajaran Kepolisan.
"Pasti kita mendukung kegiatan pencegahan laka lantas Polres Lebak terutama Ketika terjadi laka lantas yang melibatkan prajurit TNI supaya cepat dikomunikasikan. Sehingga bisa mencegah terjadinya gsesekan," tutup Eman.