Tangerang (ANTARA) - Paramount Land meresmikan pengoperasian community club di kawasan perumahan premium Matera Residence, di Kota Mandiri Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, menyusul telah terjual 35 unit rumah klaster I dari rencana pengembangan 50 unit.
"Dari tiga klaster yang akan kami bangun, satu klaster sudah terhuni 35 unit dari rencana 50 unit. Sehingga kami dirikan community club sebagai fasilitas bagi penghuni," kata Presiden Direktur Paramount Land, M. Nawawi di Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, Selasa.
Baca juga: Paramount Land raih "Top 10 Developers" pada ajang BCI Asia Awards 2023
Sesuai konsep hunian mewah, maka desain dari Matera Community Club juga harus senada, untuk itu Paramount Land menggandeng Sonny Sutanto Architects yang kerap menggarap bangunan ikon di Indonesia, sedangkan untuk interior diserahkan kepada Grahacipta Hadiprana yang karyanya banyak diadopsi hotel bintang lima ke atas.
Bahkan Direktur Paramount Land, Norman Daulay mengatakan telah membenamkan investasi Rp77 miliar di luar tanah untuk membangun community club yang di dalamnya terdapat fasilitas kolam renang, lapangan futsal, lapangan tenis, lapangan basket 3x3, pusat kebugaran, meja biliar, boling dua lajur, mini golf, dan ruang pertemuan.
Norman mengatakan sesuai dengan moto induk usaha Paramount Enterprise yakni "enriching life" yang artinya memperkaya kehidupan yang tercermin pada fasilitas community club yang ingin memanjakan penghuni di Matera Residence bersama keluarganya.
Terkait hal itu, Paramount Land menempatkan Parador Group yang sudah memiliki pengalaman mengelola hotel dan resor berbintang sebagai manajemen dari Matera Community Club.
Nawawi menambahkan kapasitas dari community club ini sebanyak 450 sehingga dirasakan dapat memadai untuk menampung kebutuhan penghuni di Matera yang rencananya akan terdapat 500 hunian.
Bahkan dalam pengoperasian community club ini, Paramount Land menggandeng Seraphim Medical Center yang dikenal sebagai klinik dengan spesialisasi di bidang kesehatan, anti penuaan, dan perawatan kecantikan bagi semua pemegang keanggotaan.
Sedangkan Direktur Perencanaan dan Desain Paramount Land Henry Napitupulu mengatakan Matera Community Club di bangun di atas lahan 4.739 meter persegi dimana pada area yang sama juga dibangun restoran seluas 1.841 meter persegi.
"Community club ini didesain dan dirancang dengan konsep modern kontemporer dengan bangunan berbentuk geometris yang kuat seperti kotak, segitiga, lingkaran yang dipadukan secara dinamis sehingga membentuk bangunan terintegrasi dengan fungsi-fungsi ruang di dalamnya," ucap Henry.
Tak hanya itu, di titik kedatangan tamu akan disambut dengan air mancur berikut ruang terbuka dengan atap segitiga dengan langit-langit tinggi, jelas Henry.
Dalam rangka memenuhi antusiasme calon konsumen, unit contoh dari Matera Residence dan Kantor Pemasaran sudah dibangun pada tahun 2022.
Terkait konsep, Desainer Mantera Community Club, Sonny Sutanto mengatakan sebenarnya dengan langit-langit setinggi 2,1 meter sudah cukup mewah serupa "club house" lain, tetapi pemilik menginginkan lebih sehingga hasil akhirnya menjadi luar biasa.
