Jakarta (ANTARA) - Grup K-pop Hearts2Hearts sedang bersiap untuk merilis single digital baru pada Februari 2026 menurut laporan Ilgan Sports pada Rabu.
Menanggapi laporan itu, SM Entertainment selaku agensi yang menaungi grup menyampaikan bahwa Hearts2Hearts akan kembali dengan karya baru pada akhir Februari.
"Hearts2Hearts menargetkan bisa kembali pada akhir Februari dan saat ini sedang dalam tahap persiapan," kata perwakilan SM Entertainment sebagaimana dikutip dalam siaran Soompi pada Rabu.
Baca juga: "Run BTS" duduki posisi pertama tangga lagu World Digital Song Sales
Hearts2Hearts merilis album mini perdana bertajuk FOCUS pada Oktober 2025.
Selain merilis karya baru, grup beranggotakan Jiwoo, Carmen, Yuha, Stella, Juun, A-na, Ian, dan Ye-on itu akan mengadakan acara jumpa penggemar perdana dalam pada 2026.
Hearts2Hearts Fanmeeting 2026 HEARTS 2 HOUSE akan digelar di Olympic Hall, Seoul, Korea Selatan, pada 21-22 Februari.
Selanjutnya, Hearts2Hearts Fanmeeting akan dilaksanakan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Indonesia, pada 28 Maret 2026.
Baca juga: Sakit, Ningning aespa absen dari acara musik akhir tahun di Jepang
