Jakarta (ANTARA) - Mendukung persiapan mudik dan libur Lebaran masyarakat Indonesia, airasia Super App menghadirkan kampanye bertajuk "Super App Raya Sale" dengan diskon hingga 77 persen, kesempatan liburan gratis ke Bali, dan bonus lima kali airasia points hingga 26 Maret nanti.
Mengingat tingginya permintaan perjalanan di hari raya Lebaran, tentunya sebagian besar orang telah merencanakan keperluan mereka dari jauh-jauh hari. Terutama, ini adalah masa mudik pertama kali tanpa adanya penerapan PPKM dan regulasi pembatasan perjalanan.
Kementerian Perhubungan Republik Indonesia telah mengantisipasi melonjaknya angka pemudik di tahun ini yang diperkirakan akan mencapai 80 juta orang. Salah satunya, melalui koordinasi optimalisasi bandara dan maskapai penerbangan.
Baca juga: Hari Perempuan Internasional, airasia Super App bagikan kisah inspiratif
Menanggapi kebutuhan masyarakat Indonesia akan perjalanan di hari Lebaran yang mudah serta terjangkau, Head of Marketing airasia Super App Indonesia, Boni Andika menyampaikan, Ramadan menjadi momen penting bagi kami sebagai pelaku industri perjalanan.
"Maka dari itu, kami menghadirkan Super App Raya Sale dengan promo dari hulu ke hilir yang menguntungkan bagi para pengguna. Mulai dari pemesanan tiket pesawat berbagai maskapai nasional dan global, reservasi hotel, airasia ride di Bali, airasia food, shop, dan lain sebagainya,” ucap Boni.
Dia juga memastikan kesiapan dari sisi back-end agar pengalaman pengguna dapat berjalan mulus. airasia Super App optimis momen ini akan menjadi ceruk peluang bagi performa bisnis kami, para mitra, sekaligus seluruh pengguna dengan pengalaman perjalanan yang terintegrasi, mudah, dan terjangkau.
Travel Blogger dan ibu dari satu orang anak Kadek Arini menjelaskan kalau dulu, travelling sendirian bisa sesuka hati. Sekarang, semua harus dipikirkan secara matang karena sudah punya bayi! Makanya, aku bagi-bagi tips ke sesama orang tua yang mau pulang kampung atau liburan di Lebaran nanti.
"Kebetulan juga, aku ada rencana pulang ke rumah keluarga di Bali. Untungnya, ada kampanye Super App Raya Sale dari airasia Super App yang bisa bikin perjalanan kami sekeluarga makin praktis dan hemat! Apalagi, sekarang sudah ada e-hailing airasia ride untuk jalan-jalan di Bali!" ucap dia.
Apakah Anda salah satu orang yang sedang mempersiapkan pulang kampung atau liburan Lebaran bersama si kecil? Yuk, simak tips jitu yang terangkum spesial dari airasia Super App dan Kadek Arini berikut ini:
1. Sesuaikan waktu perjalanan dengan jadwal tidur si kecil
Situasi ketika si kecil rewel barangkali menjadi kekhawatiran banyak orang tua yang melakukan perjalanan dengan transportasi umum. Bagi Anda yang berencana bepergian dengan pesawat, Kadek Arini menyarankan untuk memilih waktu penerbangan sesuai dengan jadwal tidur si kecil.
“Saya biasanya beli tiket pesawat yang jadwalnya sama dengan waktu tidur siang anak. Jadi, selama penerbangan itu dia ikut tidur, gak nangis, gak cranky. Terus, ketika landing dia segar deh buat lanjut jalan-jalan!,” ujar ibu dengan balita berusia 11 bulan ini.
2. Kemas makanan ringan dan mainan untuk mendistraksi
Tekanan udara di atas pesawat terkadang menimbulkan rasa pekak pada telinga. Wanita yang telah menjelajahi lebih dari 30 negara ini menyarankan, "Kalau masih ASI eksklusif, akan lebih mudah, ya. Ibu bisa menyusui bayinya secara langsung, karena bayi juga akan merasa lebih aman dan nyaman dengan sentuhan skin-to-skin. Gerakan menghisap juga bisa membantu menyamakan perubahan tekanan udara di saluran telinganya. Tapi, kalau sudah balita, cara mendistraksinya pun berbeda. Bisa dengan kasih snack atau mainan favoritnya supaya mereka anteng.”
3. Pilih tempat duduk yang sesuai
Ini merupakan tips jitu dari Kadek Arini sebelum Anda membeli tiket pesawat. Jika Anda masih memiliki bayi yang berusia di bawah enam bulan, Kadek merekomendasikan kursi di sisi samping jendela. Sebab, posisi ini akan lebih privat dan nyaman bagi Anda yang harus menggendong si kecil selama penerbangan, tanpa terganggu oleh penumpang bagian dalam yang ingin menuju ke toilet. Berbanding terbalik jika anak Anda telah memasuki usia balita aktif. Anda justru memerlukan ruang ekstra, dengan posisi kursi di lorong (aisle) agar lebih leluasa untuk bergerak.
"Pemilihan posisi kursi itu penting sekali buat aku. Makanya, aku kalau beli tiket pesawat melalui layanan flights di airasia Super App. Gampang banget kalau mau add-on beli kursi di aplikasi saat check-in online. Ada banyak pilihan maskapainya juga sekarang," tutur Kadek.
4. Pilih lokasi hotel yang strategis
Untuk Anda yang perlu menginap di hotel saat mudik atau liburan nanti, Kadek Arini menyarankan para orang tua untuk memesan hotel dengan luas kamar yang cukup buat ruang gerak balita, serta menyediakan beragam fasilitas untuk anak, seperti boks bayi, tempat bermain, dan lainnya.
“Biasanya aku pesan dari hotels di airasia Super App, ya. Bisa dikurasi dari dana, sampai ke fasilitas penunjang yang tersedia. Misalnya, pilih hotel yang kamarnya cukup besar, ada playground atau kids club untuk anak kalau bosan.
Selain itu, lokasi hotel juga haruslah menjadi pertimbangan. Wanita yang berdarah asli Bali ini menganjurkan lokasi yang dekat dengan titik transportasi umum untuk memudahkan mobilisasi.
"Kalau jalan-jalan keluar negeri, pilih hotel yang dekat dengan transportasi umum, contohnya monorail, MRT. Karena barang bawaan kita pasti lebih banyak, tas popok, stroller, dan sebagainya. Tapi, kalau dalam negeri kan lebih mudah ya. Bisa naik airasia ride misalnya di Bali. Tinggal pesan, mobilnya datang, sampai di tujuan," tutup Kadek.
Sambut mudik, airasia Super App kampanyekan program diskon
Selasa, 21 Maret 2023 9:12 WIB
Travel Blogger dan ibu dari satu orang anak Kadek Arini menjelaskan kalau dulu, travelling sendirian bisa sesuka hati. Sekarang, semua harus dipikirkan secara matang karena sudah punya bayi! Makanya, aku bagi-bagi tips ke sesama orang tua yang mau pu