Jakarta (ANTARA) - Seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Kota Malang mengikuti Kunjungan Kerja Jaksa Agung ST Burhanuddin secara virtual Rabu (28/12) siang. Mereka mendengarkan beberapa arahan penting yang disampaikan oleh Jaksa Agung
"Dalam kunker secara virtual itu, Jaksa Agung mengucapkan terima kasih atas capaian kinerja yang baik sepanjang tahun 2022 ini, serta memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh insan Adhyaksa di mana pun bertugas. Karena telah menorehkan kerja nyata, dengan tetap mengedepankan integritas dalam menjalankan tugas," kata Kepala Kejari Kota Malang, Edy Winarko melalui Kasi Intelijen Kejari Kota Malang, Eko Budisusanto, Rabu (28/12).
Baca juga: Dibawah Komando Dr Iwan Ginting, Kerja Keras Kajari Jakbar Layak Diapresiasi
Jaksa Agung juga mengingatkan kepada seluruh insan Adhyaksa. Agar jangan terlena dengan capaian kinerja yang baik sepanjang tahun 2022 ini.
"Jaksa Agung meminta capaian kinerja yang baik ini, dapat menjadi pemicu dan pemacu untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat dan pencari keadilan. Serta mewujudkan hukum yang responsif terhadap perkembangan zaman," terangnya.
Eko menambahkan, bahwa pihak Kejari Kota Malang siap mengimplementasikan pesan dan arahan yang disampaikan oleh Jaksa Agung tersebut.
"Tentunya kami siap menerapkan dan melaksanakan pesan dan arahan dari Jaksa Agung. Demi terwujudnya insan Adhyaksa yang profesional serta berintegritas," ungkapnya.
Ikuti Survei Kesadaran Merek ANTARA: Klik di sini
Dalam kesempatan tersebut, Eko juga membeberkan beragam inovasi layanan yang telah dibuat Kejari Kota Malang pada tahun 2022.
"Inovasi tersebut antara lain adalah loket pembayaran denda tilang drive thru, jaksa masuk pasar, serta memberikan edukasi dan penyuluhan hukum kepada masyarakat. Dan tentunya, kami akan meningkatkan pelayanan dan inovasi yang telah kami bangun ini," tandasnya.
Kunjungan Kerja Jaksa Agung ke Kejaksaan Kota Malang, Begini Pesannya
Kamis, 29 Desember 2022 7:28 WIB
Tentunya kami siap menerapkan dan melaksanakan pesan dan arahan dari Jaksa Agung