Manado (ANTARA) - Warga Sulawesi Utara (Sulut) yang terkonfirmasi positif COVID-19 dan masih mendapatkan perawatan tersisa sebanyak 40 orang.
"Kasus aktif saat ini sebesar 0,07 persen," sebut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulut, dr Debie KR Kalalo MSc. PH di Manado, Selasa.
Baca juga: Kasus COVID-19 di Kabupaten Lebak dekati zona hijau
Berkurangnya kasus aktif ini setelah terjadi penambahan kasus sembuh sebanyak sembilan orang yang berasal dari Kota Manado (enam orang) dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (tiga orang).
"Akumulasi kasus sembuh saat ini sebanyak 50.131 orang atau sebesar 97,6 persen," katanya.
Dokter Debie menambahkan, satu kasus baru COVID-19 yang bertambah hari ini jenis kelamin laki-laki dalam rentang usia 25-34 tahun, berasal dari Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Total warga Sulut terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 51.339 orang, sejak kasus pertama diumumkan pada tengah Maret 2020.
"Tidak terjadi penambahan kasus meninggal, total mencapai 1.168 orang dengan angka kematian (Case Fatality Rate) sebesar 2,2 persen," katanya.
Sebanyak 13 kabupaten dan kota melaksanakan 'Rapid Diagnostic Test'-Antigen (RDT-Ag), dari 426 sampel yang diambil salah satunya positif COVID-19.