Tangerang (ANTARA) -
Sabtu (25/9), perguruan tinggi yang berada di Kabupaten Tangerang tersebut menggelar wisuda di Auditorium Syaufina Universitas Pramita Indonesia bagi 289 orang mahasiswa dengan 10 wisudawan berprestasi yang telah menyelesaikan pendidikannya. Masih dalam suasana PPKM ,wisuda dilaksanakan secara hybrid (luring dan daring) dengan menerapkan protokol kesehatan. Turut hadir pula Guru Besar Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Prof. Dr. Uman Suherman AS., M. Pd yang menyajikan orasi ilmiah.
"Hingga kini kami telah meluluskan 5.956 sumber daya manusia terdidik (S1 dan S2) dari beberapa Program Studi." ujar Rektor Universitas Pramita Indonesia H.M. Arifin Daulay, S.H., M.Si dalam keterangan tertulis. Ia mengatakan Universitas Pramita Indonesia pada usianya yang telah mencapai 27 tahun telah melalui perjalanan yang cukup panjang. "Ini merupakan bentuk kontribusi konkrit Universitas Pramita Indonesia dalam menjawab kebutuhan generasi muda yang memerlukan kelangsungan pendidikan ke perguruan tinggi sekaligus menyiapkan sumber daya manusia terdidik, unggul link and match dengan DUDIKA ( Dunia Usaha Dunia Industri dan Kerja) di Kabupaten Tangerang dan Provinsi Banten khususnya.” tambah beliau.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada stakeholders internal dan eksternal, ada beberapa hal yang telah dilakukan Universitas Pramita Indonesia. "Dalam bidang akademik, diantaranya mulai bulan Februari 2021, kami telah menerapkan program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka." Dr. Ednawan Prihana, M.Si selaku Wakil Rektor 1 menambahkan. Hal ini sebagai bentuk komitmen terhadap kebijakan yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia melalui Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020. Selain itu Universitas Pramita Indonesia akan mewujudkan Renstra yang bertema “GROWING STRONGER TOGETHER”. "Kami yakin kedepan Universitas Pramita Indonesia akan mencapai perubahan lebih maju, berkualitas, berkarakter dan berintegritas." tutur beliau.
Wakil Rektor III bidang kerjasama menyatakan “Apresiasi kami kepada Pemda Kabupaten Tangerang, yang telah mempercayakan Universitas Pramita Indonesia sebagai tempat peningkatan pendidikan bagi para ASN dan kesempatan untuk mengimplementasikan Tri Dharma perguruan tinggi di Kabupaten Tangerang” pungkasnya.