Beragam peristiwa yang terjadi kemarin, Jumat (19/7), telah kami rangkum agar dapat dibaca kembali oleh Anda, mulai penyelundupan reptil oleh WNA, ternak kerbau, gangguan IT Bandara Soekarno Hatta hingga Serang darurat sampah.


1. Selundupkan puluhan reptil, WNA Korsel ditangkap petugas bandara

Tangerang (ANTARA) - Warga Negara Asing (WNA) asal Korea Selatan berinisial Kim J (22), ditangkap petugas berwenang di Terminal 3 Keberangkatan Internasional Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, setelah terbukti menyelundupkan 94 ekor reptil berbagai jenis yang disembunyikan di dalam koper miliknya.

Selengkapnya baca di sini.

 

2. Lebak gunakan inseminasi buatan untuk tingkatkan jumlah ternak kerbau

Rangkasbitung (ANTARA) - Pemerintah kabupaten Lebak melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan), propinsi Banten menerapkan inseminasi buatan (IB) guna meningkatkan populasi ternak kerbau sehingga dapat meningkatkan ekonomi rakyat.

Selengkapnya baca di sini.


3. Gangguan IT global pengaruhi layanan maskapai di Bandara Soetta

Tangerang (ANTARA) - Gangguan secara global pada operasi peralatan Microsoft, sejumlah sistem layanan check in counter penumpang penerbangan di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, ikut terdampak.

Selengkapnya baca di sini.


4. 1 Agustus, Pemkot Tangerang uji coba makan gratis bagi 3.630 siswa

Tangerang (ANTARA) - Pemerintah Kota Tangerang, Banten menggelar uji coba makan bergizi gratis (MBG) kepada 3.630 siswa di kota tersebut pada 1 Agustus 2024.

Selengkapnya baca di sini.


5. Bupati Tatu: Kabupaten Serang dalam kondisi darurat sampah

Serang, Banten (ANTARA) - Bupati Serang, Provinsi Banten, Ratu Tatu Casanah menyampaikan persoalan sampah di kabupaten ini dalam kondisi darurat sampah karena tidak memiliki tempat pembuangan sampah akhir (TPSA).

Selengkapnya baca di sini.

 

Pewarta: .

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024