Pasien sembuh dari COVID-19 di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, kembali bertambah tiga orang dan menjadi total 13. 508 orang serta 222 orang meninggal dunia.
 
Jubir Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Kabupaten Lebak dr Firman Rahmatullah di Lebak, Jumat (25/3), mengatakan selama ini perkembangan penyebaran COVID-19 di daerah ini landai dan setiap hari tingkat kesembuhan meningkat.

Baca juga: Pemkab Lebak jamin persediaan migor cukup

"Dengan bertambahnya tiga orang kini menjadi 13.508 orang dari sehari sebelumnya 13.505 orang,"ujarnya
 
Dikatakan Firman, pasien COVID-19 yang sembuh itu setelah menjalani perawatan sejumlah rumah sakit dan isolasi mandiri dengan pengawasan Satgas Desa/ Kelurahan di bawah naungan Puskesmas kecamatan
 
Sedangkan tempat isolasi yang disediakan pemerintah daerah, menurut Jubir Satgas Firman, berlokasi di Gedung BPPS Banten sudah sepekan tidak ada pasien COVID-19.
 
"Kami mengapresiasi tingkat kesembuhan pasien COVID-19 itu relatif baik, " katanya menjelaskan.
 
Menurut dia, membaiknya kasus COVID-19 di Kabupaten Lebak, karena kesadaran masyarakat mematuhi protokol kesehatan juga memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan semakin meningkat, termasuk pencapaian vaksinasi mencapai 80 persen dari target 1 juta sasaran.
 
Selain itu juga petugas Satgas COVID-19 setiap hari mengoptimalkan operasi yustisi di tempat keramaian agar tidak terjadi kerumunan.
 
"Dengan membaiknya pasien COVID-19 tetap masyarakat mematuhi proses dan 3M juga vaksinasi, " kata Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak.
 
Sementara itu, Kepala Bidang Humas RSUD Adji Darmo Kabupaten Lebak mengatakan saat ini pasien COVID-19 tinggal menjalani perawatan tiga orang lagi karena sebagian besar sembuh.
 
Pihak RSUD, menurut Adji, hingga kini masih menyediakan ruangan anggur untuk pasien COVID-19 dengan 60 tempat tidur.
 
"Jika pasien COVID-19 itu tidak ada lagi maka ruangan itu dikembalikan menjadi ruangan pasien umum, " katanya.
 
Berdasarkan data COVID-19 di Kabupaten Lebak, Jumat (25/3) tercatat 13.845 orang, 13.508 orang dinyatakan sembuh, 115 orang isolasi dan 222 orang meninggal dunia.
 
 
 
 
 
 
 
 

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2022