Serang (Antaranews Banten) - Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah meminta seluruh anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) daerah itu, agar berkomitmen memberikan infaq guna membantu pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) di wilayah tersebut.
"Ini masih menjadi pekerjaan rumah kita untuk segera diselesaikan," katanya pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47 Korpri di Serang.
Tatu mengatakan, persoalan RTLH akan lebih cepat terselesaikan jika seluruh aparatur sipil negara (ASN) yang tergabung di Korpri turut serta untuk membantu Pemkab Serang.
"Sekitar 10 ribu ASN yang ada di Kabupaten Serang, dan jika satu orang berinfaq Rp50 ribu maka dalam sebulan dapat Rp500 juta dan setahun bisa mencapai Rp5 miliar, sehingga persoalan RTLH akan segera teratasi," katanya.
Tatu juga meminta, pengurus Korpri supaya memberikan sosialisasi kepada seluruh anggotanya agar menyisihkan penghasilannya untuk pembangunan RTLH.
"Aturan dari kejaksaan tidak diizinkan untuk memotong langsung dari tunjangan penghasilan pegawai (TPP), sehingga pegawai bisa memberikan infaqnya secara sukarela," katanya.
Selain itu, dalam menyikapi masalah tersebut, ia juga berencana segera berkoordinasi kembali dengan kejaksaan untuk mencari solusi yang terbaik dan tidak melanggar aturan saat pemotongan langsung dari TPP.
“Jika kita lihat nominal tidak seberapa, staf hanya Rp50 ribu dan pejabat sekitar Rp80 ribu,” katanya.
Sebelumnya, iuran tersebut dilakukan dengan melakukan potongan secara langsung dari TPP, namun setelah ada kajian khusus aturan tersebut mengalami perubahan dari sistem iuran menjadi sukarela.
Ia menjelaskan, pada Januari 2018 dana yang terkumpul Rp100 juta, namun Februari 2018 hanya Rp14 juta. Sedangkan selama tahun ini hanya tercapai Rp2 miliar, sementara target dari Pemkab Serang sebanyak Rp5 miliar. Penyebabnya, tidak hanya adanya surat edaran pembebasan infaq secara sukarela dari ASN.
Ketua Korpri Kabupaten Serang, Entus Mahmud menyatakan siap untuk meningkatkan partisipasi guna mendukung program Pemkab Serang dalam menyelesaikan persoalan RTLH.
“Kita imbau agar ASN memberikan iuran yang signifikan hasil dari TPP untuk diserahkan infaknya ke Baznas,” katanya.
Bupati Serang Minta Anggota Korpri Bantu Perbaikan RTLH
Jumat, 30 November 2018 11:16 WIB
Ini masih menjadi pekerjaan rumah kita untuk segera diselesaikan