Tangerang (ANTARA) - Batalyon 12 Grup 1 Komando Pasukan Khusus TNI Angkatan Darat membangun sarana penyediaan air bersih untuk warga di Kampung Cibeunying, Desa Cilaja, Kecamatan Majasari, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.
Sebagaimana dikutip dalam siaran pers TNI yang diterima di Tangerang, Minggu, Komandan Batalyon 12 Grup 1 Komando Pasukan Khusus TNI Angkatan Darat Mayor Inf Andi Aziz mengatakan bahwa sarana penyediaan air bersih itu akan membantu 525 keluarga memenuhi kebutuhan air bersih.
Baca juga: PT JHL salurkan bantuan sembako dan air bersih bagi korban banjir Pandeglang
"Pembangunan sumur bor ini adalah salah satu wujud kepedulian TNI untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi masyarakat di wilayah Pandeglang," katanya mengenai sarana penyediaan air bersih yang diresmikan pada Sabtu (5/3) di Kampung Cibeunying.
Ia mengatakan bahwa sebelumnya warga Kampung Beunying kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih. Warga kampung harus menempuh perjalanan sejauh tiga kilometer untuk mendapatkan air.
"Kami berharap dengan adanya sumur bor ini dapat menghasilkan air bersih, dan dapat mengatasi kesulitan air bersih masyarakat Kampung Beunying," katanya.
Kepala Kepolisian Sektor Pandeglang Komisaris Polisi Kosasih juga berharap sarana penyediaan air bersih yang sudah dibangun bisa mengatasi kesulitan warga mendapatkan pasokan air bersih.
"Semoga dengan adanya fasilitas air bersih ini dapat mengatasi kesulitan warga Kampung Beunying," katanya.
TNI bangun sarana penyediaan air bersih bagi warga di Kabupaten Pandeglang
Senin, 7 Maret 2022 21:50 WIB
Kami berharap dengan adanya sumur bor ini dapat menghasilkan air bersih, dan dapat mengatasi kesulitan air bersih masyarakat Kampung Beunying