Tangerang, (ANTARABanten) - Puluhan Jurnalis Tangerang, Banten, menggelar aksi solidaritas di Bundaran Akhlakul Karimah untuk mengecam tindakan kekerasan yang dilakukan Marinir TNI AL kepada wartawan di Padang, Sumatera Barat.
"Tindak pelaku kekerasan kepada wartawan secara tegas tanpa adanya pandang bulu," kata Darussalam, kontributor Global TV selaku koodinator aksi, Selasa.
Pihaknya berharap agar insiden yang menimpa wartawan di Padang dan dilakukan aparat keamanan merupakan yang terakhir kali.
Maka, perlu adanya tindakan kepada oknum yang terbukti melakukan kekerasan. Sebab, kekerasan terhadap wartawan, sama halnya membungkam kebebasan pers, ujarnya.
"Kekerasan ini sama halnya membungkam kebebasan pers dan akibatnya demokrasi tidak akan berjalan," katanya dalam orasi.
Seperti diketahui, pada hari Selasa (29/5), Satpol PP bersama warga melakukan pembongkaran warung remang-remang di kawasan Bungus, Padang, Sumatera Barat.
Ketika pembongkaran selesai dilaksanakan, belasan oknum TNI AL melakukan penyerangan kepada warga dan personel Satpol PP.
Wartawan yang berada di lokasi, kemudian mengambil gambar proses penyerangan oknum TNI AL tersebut. Namun, para wartawan juga terkena penyerangan para oknum TNI AL. Sejumlah kamera dan alat lainnya rusak.
Jurnalis Tangerang Kecam Kekerasan Kepada Wartawan
Kamis, 31 Mei 2012 17:16 WIB