Solo (ANTARA) - Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kota Solo menyatakan siap mendukung pasangan calon nomor 1 Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta pada Pilkada 2020.
Gapensi Solo yang memiliki anggota hampir sekitar 250 perusahaan, memilih mendukung pasangan Gibran-Teguh pada Pilkada Surakarta, bisa meningkatkan pembangunan di Kota Solo, kata Ketua Gapensi Kota Solo, Rudi Jauhari, di Solo, Rabu.
Baca juga: Pilkada Surakarta, Gibran-Teguh komitmen taati protokol kesehatan
Menurut Rudi Jauhari Gapensi Solo telah sepakat untuk mendukung Gibran-Teguh karena akan berdampak adanya peluang untuk Gapensi dapat bekerja ikut pembangunan di Kota Solo bisa berjalan lancar.
Oleh karena itu, Gapensi bakal melakukan deklarasi dukungan terhadap Gibran-Teguh yang akan digelar di Kantor Gapensi Manahan Banjasari Solo, pada Kamis (15/10), tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.
"Kami pada deklarasi dukungan terhadap Gibran-Teguh, akan mengundang paslon hadir untuk menyampaikan visi misinya guna memantapkan Gapensi menentukan pilihan untuk memenangkan Gibran-Teguh Pilkada 2020," kata Rudi.
Ketua Pelaksana Deklarasi Aria Sakti Dananjaya mengatakan acara deklarasi Gapensi dukung Gibran-Teguh rencana menghadirkan pasangan calon.
Gapensi Solo mendukung paslon Gibran-Teguh karena dia masuk tokoh melenial dan diharapkan oleh Gapensi. Pihaknya melihat perkembangan yang ada tentunya mengambil sikap dukung Gibran-Teguh dianggap paling bisa membawa Kota Solo lebih baik.
"Pilkada Surakarta cuma ada dua paslon, Gapensi tentunya ambil Gibran-Teguh untuk ikut memenangkan menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta 2020," kata Aria.
Selain itu, Gapensi melihat Gibran mempunyai tekad dan kemampuan untuk membangun Kota Solo lebih baik. Rencana pada deklarasi mengundang Gibran dan Teguh untuk menyampaikan apa yang menjadi agenda-agenda ke depan. Sehingga, Gapensi akan lebih mantap menentukan pilihan yang akan memimpin Kota Solo.
Gapensi menilai Gibran tokoh muda melihat dari rencana hingga saat mendaftarkan diri mempunyai semangat dan kegigihan yang luar biasa. Gibran perkembangan ke depan semakin mantap, seorang muda milenial juga seorang pengusaha.
Selain itu, Gibran seorang pengusaha yang mandiri. Gibran hingga sekarang sudah mengikuti era digital baik cara dia berbisnis maupun mengelola suatu rencana. Gibran ini, seorang tokoh yang diharapkan ke depan Solo lebih baik. Gapensi diharapkan ke depan juga ikut dengan cara digitalisasi seperti yang dilakukan oleh Gibran.
"Kami tidak mengabaikan protokol Kesehatan, tim Gibran sudah menyiapkan semuanya, dan peserta dibatasi maksimal 50 orang, sehingga jaga jarak juga diutamakan untuk mencegah penyebaran COVID-19 saat acara deklarasi," katanya.
Ketua Asosiasi Aspal Beton Indonesia (AABI) Solo Joko Tri Warno menambahkan pihaknya hanya menyalurkan aspirasi untuk dukungan mas Gibran-Teguh. Gapensi mendukung salah satu misi visi Gibran melanjutkan program pemerintahan sebelumnya yakni Wasis, Waras, Wareg, Mapan, dan Papan (3WMP) menjadi gregetnya.
"Selain itu, Gibran dalam visi misinya juga membangkitkan ekonomi setelah pandemi COVID-19 berakhir, dan Kota Surakarta akan dijadikan Kota Budaya Berbasis Modern," kata Joko.