Kepolisian Resor Lebak tidak menemukan gerakan massa yang hendak pergi ke Jakarta untuk melakukan aksi unjuk rasa pada pelantikan Presiden dan wakilnya Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin.

"Kita sejak pukul 03.30 WIB hingga pagi pukul 08.00 WIB tidak ada gerakan massa ke Jakarta," kata Ajun Inspektur Ahmad Berliandi saat ditemui di Stasiun Kereta Api Rangkasbitung, Minggu.

Selama ini, kondisi Stasiun Rangkasbitung relatif aman dan kondusif menjelang pelantikan Presiden Jokowi-Ma'ruf Amin.

Mereka warga Kabupaten Lebak tidak ditemukan adanya gerakan massa yang akan melakukan aksi unjuk rasa di Jakarta.

Kepolisian bersiaga penuh dengan pengamanan Stasiun Rangkasbitung melibatkan 17 personel dan tiga di antaranya berpakaian preman.

"Kami tetap mengedepankan persuasif agar warga Lebak tidak ikut-ikutan untuk bergabung melakukan aksi unjuk rasa pada pelantikan Jokowi-Mma'ruf sebagai presiden dan wakil presiden," katanya.

Sementara itu, Wakapolres Lebak Kompol Wendy Andrianto mengatakan pihaknya menyebar petugas pengamanan pelantikan Presiden dan Wakilnya Jokowi-Ma'ruf dengan penjagaan Stasiun Rangkasbitung, Citeras dan Maja.

Pengamanan itu melibatkan sebanyak 300 personel juga dibantu TNI.

Selain itu juga dioptimalkan patroli keamanan agar tidak ada penggunaan kendaraan membawa massa ke Jakarta.

"Kami mengapresiasi pengamanan di Lebak cukup kondusif dan tidak ada gerakan massa yang hendak pergi ke Jakarta," katanya.

Pewarta: Mansyur suryana

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2019