Kepala PT Jasa Raharja Cabang Banten Saldhy Putranto menghadiri Peresmian Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Cilegon, Kamis (22/12/2022).

Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Cilegon diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, yang berlokasi di Lantai (satu) Gedung Graha Edhi Praja Kota Cilegon-Banten.

Baca juga: Jasa Raharja serahkan santunan korban Kecelakaan di Citorek Lebak - Banten

Peresmian MPP ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah kepada warga Cilegon untuk mewujudkan pelayanan pemerintah yang cepat, tepat dan berkualitas. MPP juga menjadi program prioritas yang sudah tercantum pada RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Tahun 2021-2022.

Tujuan diresmikannya MPP ini yaitu untuk memberi kemudahan, kecepatan , keterjangkauan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat Cilegon dalam mendapatkan pelayanan yang berkualitas.

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Banten Saldhy Putranto menyampaikan bahwa "Dalam MPP ini akan ada 96 (sembilan puluh enam) jenis pelayanan, yang dimana salah satunya adalah Samsat Gerai MPP. Dengan didukung oleh sarana dan prasarana yang unggul dan konsep one stop service, harapannya dapat memudahkan Wajib Pajak dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor".

Pewarta: Ridwan Chaidir

Editor : Ridwan Chaidir


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2022