Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Tangerang, Banten, menggelar UMKM Mal to Mal di pusat perbelanjaan untuk menekan potensi inflasi dampak dari penyesuaian harga BBM.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Tangerang yakni Suli Rosadi di Tangerang, Jumat, mengatakan kegiatan bazar ini mengusung tema "UMKM Mal To Mal" dan dilaksanakan di Mal Ramaya Cimone hingga 11 September 2022.

Baca juga: Anak sekolah di Kota Tangerang dijadikan duta besar penanganan TB

"Selain membangkitkan UMKM dan membangkitkan geliat ekonomi. Bazar ini juga ditujukan untuk menekan dampak dari penyesuaian harga BBM," kata Suli.

Ia menuturkan, harga produk lokal khususnya UMKM bisa dipastikan terjangkau. Sehingga bisa menjadi alternatif pilihan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Di samping itu juga sebagai upaya membangkitkan ekonomi dengan mempromosikan produk-produk UMKM unggulan Kota Tangerang.

Ia pun menuturkan, dalam bazar ini Disperindagkop UKM juga menggandeng Bulog untuk menghadirkan sejumlah bahan pokok dengan harga di bawah pasaran. "Jadi ayo ramaikan bazar UMKM agar mendapat produk lokal pastinya harga juga terjangkau," katanya.

Sementara itu, Erica Aryani, Ketua UMKM Karang Tengah mengaku senang dengan fasilitas bazar UMKM seperti ini. Ia pun berharap, bazar seperti ini bisa lebih rutin digelar, sehingga produk-produk UMKM bisa semakin diminati publik yang lebih luas.

"Pelaku UMKM di Karang Tengah semangat untuk ini, semoga bisa semakin banyak mal yang dikunjungi, dan Karang Tengah pasti akan terus ikut. Supaya produk Karang Tengah semakin dikenal," ujarnya.

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2022