Pada pertandingan pertama Madrid Open 2021, unggulan kedua Daniil Medvedev menyingkirkan wakil tuan rumah Alejandro Davidovich Fokina dengan skor 4-6, 6-4, 6-2, Rabu.

Tertinggal di set pertama, petenis Rusia itu kemudian membalikkan keadaan dan menyelesaikan pertandingan babak 32 besar dalam dua jam 13 menit, menurut laporan ATP Tour dalam laman resminya.

Baca juga: Roland Garros jadi media persiapan Federer menuju Wimbledon

"Saya senang dengan kemenangan ini. Set pertama tidak mudah dan sempat terpikir tidak akan menang meski punya 25 break point. Tapi akhirnya saya bisa bermain cukup baik di set ketiga," tutur Medvedev.

Petenis berusia 25 tahun itu menyelesaikan pertemuan perdananya dengan Fokina melalui ace yang sekaligus menjadi winner ke-19. 

Kemenangan tersebut membuat Medvedev merasa lebih baik karena akhirnya ia bisa mengakhiri catatan kekalahan enam kali berturut-turut di lapangan tanah liat. 

Pada babak 16 besar turnamen ATP Masters 1000 itu ia akan bertemu unggulan ke-16 Cristian Garin, yang mengalahkan petenis Jerman Dominik Koepfer pada babak kedua. 
 

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2021