PT. Asahimas Chemical (ASC) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang industri kimia dasar dengan jenis produk seperti Ethlyene dichoride (EDC), Sodium hypochlorite (NAClO), Caustic Soda (NaOH), Hydrochloric acid (HCl), Vinyl chlorid monomer (VM) dan Polyvinyl chloride (PVC).
Berdasarkan Izin Prinsip Perluasan Penanaman Modal yang dikeluarkan BKPM pada tahun 2014, asal pemegang saham PT. Asahimas Chemical (ASC) adalah Jepang, Indonesia, dan British Virgin Islands.
Sejak berdiri pada tahun 1986, PT. ASC fokus pada industri kimia untuk memasok pasar di Wilayah Asia Tenggara terutama di Indonesia. Untuk mengikuti pertumbuhan permintaan pasar, PT. ASC saat ini sedang dalam tahap perluasan (izin prinsip penanaman modal dari BKPM tahun 2014) dengan kapasitas produksi (dengan rencana investasi sebesar 425 juta dolar AS) yang ditargetkan akan dapat selesai pada akhir tahun 2015. Realisasi investasi ASC di Kota Cilegon hingga Triwulan I 2015 sekitar 19 persen (118 juta dolar AS) dari rencana investasi sebesar 425 juta juta dolar AS.