Pandeglang (ANTARA) - Kecamatan Cimanuk, Kabupaten Pandeglang menggelar tahapan pemilihan kepala desa ( pilkades) yang akan digelar secara serentak pada 15 Desember 2019.
Camat Cimanuk Nuriah, Selasa, menyatakan saat ini sedang dilaksanakan tahapan pemilihan Kepala Desa Dalem Balar, Kecamatan Cimanuk. Prosesnya sudah memasuki tahapan ujian bagi peserta bakal calon (balon) kepala desa.
“Di Kecamatan Cimanuk pilkades hanya dilakukan satu desa yaitu Desa Dalem Balar,” ujar Nuriah disela acara ujian balon Kepala Desa Dalem Balar di Kantor Kecamatan Cimanuk.
Dijelaskan, peserta ujian balon Kepala Desa Dalem Balar diikuti oleh tiga balon, yakni Amirudi, Saepul Alim dan Samsul Fuad yang sebelumnya sudah mendaftarkan diri pada 22 November 2019 dan telah dinyatakan memenuhi syarat secara administrasi oleh panitia seleksi.
“Hasil ujian hari ini akan menjadi dasar untuk menetapkan peserta Pilkades Dalem Balar sebagai Calon kepala desa,” jelasnya.
Ditambahkan, setelah balon lulus ujian tahapan selanjutnya yakni penetapan calon kepala desa yang akan ditetapkan pada Rabu (27/11/2019).