Tangerang (ANTARA) - Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho memberikan imbauan terkait kewaspadaan dan keselamatan selama perjalanan mudik seperti menjaga anak-anak dan barang bawaan agar terhindari dari pencurian.
"Jangan sampai ada yang tertinggal. Simpan uang dan barang berharga di tempat yang aman. Anak-anaknya tolong diawasi jangan sampai terlepas atau tertinggal," kata Kombes Zain dalam keterangannya di Tangerang, Senin.
Kapolres juga mengatakan bila masyarakat membutuhkan bantuan Polisi maka silahkan datang ke Pos Pelayanan yang ada di area Terminal Poris Plawad dan memanfaatkan layanan cek kesehatan. "Semua fasilitas yang kami sediakan Gratis," katanya.
Baca juga: Penumpang di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang mulai meningkat
Berdasarkan pantauan sejak dimulainya operasi ketupat jaya pada 23 Maret 2025, Kombes Zain menyebut di terminal Poris Plawad terlihat sejumlah pemudik sudah mulai berdatangan, namun volume lonjakan penumpang bus belum terlihat.
"Petugas personel gabungan di pos pelayanan Terminal Poris Plawad secara random akan mengumumkan melalui pengeras suara terkait keamanan dan keselamatan pemudik. Kami himbau pemudik yang membawa anak-anaknya selalu waspada dan fokus agar tidak tertinggal atau hilang saat di terminal," katanya.
Kombes Zain menambahkan, bila masyarakat selama perjalanan mudik menghadapi dan mengetahui tindak kejahatan maupun gangguan Kamtibmas di perjalanan. Segera menghubungi Call Center 110 untuk segera di respon cepat Kepolisian.
Baca juga: Pemudik sepeda motor diingatkan pantau info cuaca wilayah dilintasi
"Bila masyarakat mengalami gangguan Kamtibmas selama perjalanan mudik segera hubungi Hotline Pengaduan Polri di Call Center 110. Kami respon cepat setiap pengaduan yang dilaporkan" ujarnya.
Kepala Terminal Poris Plawad Alwien Athena menyampaikan apresiasi kepada Pemkot Tangerang, BNN, Jasa Raharja, dan jajaran kepolisian yang mendukung kelancaran mudik Lebaran.
"Kami mengajak masyarakat untuk menggunakan transportasi umum agar mengurangi kemacetan. Hari ini, seluruh armada yang akan berangkat telah melalui Ramp Check dan dipastikan aman. Kami berkomitmen untuk menjamin keselamatan para pemudik," ujarnya.
Baca juga: Ini yang perlu dilakukan sebelum mudik pakai mobil pribadi