Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Serang Popy Nopriadi di Serang, Banten, Selasa, mengatakan kegiatan bursa kerja (job fair) merupakan agenda rutin dan prioritas yang dilangsungkan oleh Disnakertrans setiap tahunnya.
"Kegiatan ini sebagai upaya kami memfasilitasi para calon pekerja pada masa-masa transisi yang baru lulus dengan dunia industri, dunia usaha dan dunia pendidikan," katanya.
Baca juga: Pemkot Tangerang gelar virtual job fair, sediakan 579 lowongan
Baca juga: Pemkot Tangerang gelar virtual job fair, sediakan 579 lowongan
Ia mengatakan pada kegiatan Job Fair 2024 ini terdapat 33 perusahaan yang dihadirkan mulai dari perusahaan manufaktur, ritel, dan IT. Dengan jumlah 200 lowongan kerja yang tersedia.
"Untuk pelamar kerja sudah ada 1.000 orang, jadi per hari kita batasi 300 orang selama tiga hari ke depan mulai dari tanggal 12-14 November," katanya.
Pihaknya berharap dengan adanya Job Fair 2024 ini dapat membantu para pencari kerja dan menurunkan angka pengangguran di Kota Serang.
"Untuk angka pengangguran di Kota Serang tercatat sebanyak 27.125 jiwa dari data Badan Pusat Statistik (BPS) 2023, untuk 2024 belum ada datanya," katanya.
Menurutnya, tingginya angka pengangguran di Kota Serang di antaranya karena di Kota Serang tidak adanya perusahaan padat karya dan lebih banyak UMKM, sehingga perusahaan yang dihadirkan pada saat Job Fair 2024 lebih banyak dari Tangerang dan Kabupaten Serang.
Baca juga: Pemprov Banten sebut ada beda data BPS dan kartu kuning soal pengangguran
Baca juga: Pemprov Banten sebut ada beda data BPS dan kartu kuning soal pengangguran