"Di akhir masa jabatan saya ini saya melantik tiga pejabat eselon II, 55 pejabat eselon III serta 185 pejabat eselon IV dan jabatan fungsional tertentu," kata Syafrudin di Serang, Banten, Jumat.
Dari ratusan pejabat yang dilantik, tiga di antaranya adalah Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan dua Staf Ahli Wali Kota Serang.
Baca juga: DPRD Kota Serang gelar rapat paripurna masa akhir jabatan Wali Kota
Baca juga: DPRD Kota Serang gelar rapat paripurna masa akhir jabatan Wali Kota
Kepala Bappeda Kota Serang kini dijabat Ina Linawati, sementara Staf Ahli Wali Kota Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan dijabat Muhammad Ibra Gholibi, dan Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan SDM dijabat Asep Setiawan.
"Saya berharap setelah dilantik mereka dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya sesuai tupoksi masing-masing. Tentunya tanggung jawab ini akan lebih berat dari sebelumnya, mudah-mudahan tidak ada hal-hal yang tidak kita inginkan,” ungkapnya.
Ia juga berharap pejabat yang baru saja dilantik agar benar-benar serius dalam menjalankan roda administrasi dan pemerintahan.
"Saya berharap kepada Kepala Bappeda dan dua staf ahli bisa menjalankan roda pemerintahan dengan baik,” ungkapnya.
Pihaknya lebih menekankan kepada Kepala Bappeda untuk bekerja dengan sebaik-baiknya karena merupakan salah satu OPD di bidang perencanaan.
"Karena jika di perencanaan baik, maka akan menghasilkan yang baik," pungkas Syafrudin.
Baca juga: DPRD minta Pemkot Serang selesaikan SDN Kuranji yang disegel
"Karena jika di perencanaan baik, maka akan menghasilkan yang baik," pungkas Syafrudin.
Baca juga: DPRD minta Pemkot Serang selesaikan SDN Kuranji yang disegel