Tangerang (ANTARA) - Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah berharap para pemuda bisa terus memberikan maslahat bagi masyarakat, diantaranya melalui organisasi, sehingga dapat turut menjaga harmonisasi dan kolaborasi dalam memajukan kota dan bangsa
Di era disruption, saat segala sesuatunya berjalan dan berubah dengan sangat cepat, lanjut dia, pemuda sebagai masa depan bangsa dituntut lebih adaptif dan responsif menghadapi segala tantangan dan perubahan zaman.
"Itulah kenapa pemuda di era disruption ini perlu untuk belajar berorganisasi. Karena dengan berorganisasi kita belajar untuk berinteraksi, bersilaturahmi, dan bagaimana mencapai tujuan dan cita-cita bersama, yang ujungnya adalah untuk kemajuan bersama," kata Wali Kota Arief dalam keterangannya di Tangerang, Senin.
Ia mengatakan berorganisasi yang dapat turut mengasah dan menumbuhkan sikap negarawan bagi para pemuda.
"Tentunya kita semua berharap para pemuda dapat terus bermaslahat bagi masyarakat melalui organisasi dan berjiwa negarawan," ujarnya.
Sementara itu Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin menuturkan pemkot membuka kolaborasi bagi generasi muda untuk ikut berperan aktif membangun Kota Tangerang.
“Sehingga ke depannya, kota ini bisa diisi oleh para pemimpin-pemimpin muda yang siap dan kompeten," ujar Sachrudin.
Ia berpesan generasi muda untuk dapat berperan aktif, tak hanya dalam memajukan organisasi tapi juga bisa berkolaborasi dengan pemerintah dalam membangun kota semakin baik lagi.