Serang (ANTARA) - KLEVV, merek memori unggulan dari Essencore meluncurkan produk terbaru CRAS XR5 RGB yang dirancang untuk game digital terkini.
Siaran pers yang diterima, Selasa, menyebutkan CRAS XR5 RGB dirancang mampu bersinergi dengan prosesor desktop Intel® Core™ Generasi ke-12 terbaru dan motherboard chipset Intel® Z690.
Baca juga: Tol Serang-Panimbang berdampak positif pada pariwisata di Banten
Essencore memberikan jaminan memori terbarunya memiliki kinerja lebih baik dibanding sebelumnya berkat teknologi DDR5 yang disematkan di dalamnya.
Mendobrak batasan teknologi sekaligus fokus pada keahlian merancang produk, KLEVV memperlihatkan bahasa desain produk serta kehebatan teknik rekayasa yang superior melalui memori CRAS XR5 RGB terbaru.
Memori kit terbaru ini untuk dirancang khusus untuk memaksimalkan para overclocker, pengguna PC, gamer, hingga pembuat konten profesional untuk mencapai tahap berikut dengan hasil yang lebih menakjubkan.
Chief Sales Officer (CSO) of Global Sales Essencore, Kim Chang Ki dalam siaran pers menyebutkan pihaknya terus berupaya menciptakan produk memori yang terbaik di kelasnya untuk pengguna di seluruh dunia.
"Peluncuran memori CRAS XR5 RGB DDR5 terbaru ini menjadi bukti dedikasi kami terhadap inovasi teknologi memori dan komunitas gaming dunia. Dan kami akan terus meningkatkan kemampuan kami serta berupaya untuk terus menghadirkan produk-produk yang lebih canggih dan mutakhir bagi para pengguna yang mencari produk memori ideal," ucap Kim.
Berkat proses riset dan pengembangan teknologi yang intensif, serta pemilihan komponen premium yang ketat, memori CRAS XR5 RGB DDR5 mampu menyajikan transfer data lebih cepat.
Jajaran memori DDR5 terbaru ini juga memiliki potensi overclocking tertinggi di kelasnya dan mendobrak batas memori generasi sebelumnya dengan selisih yang cukup besar.
Memori kit terbaru KLEVV ini tersedia dalam ukuran 32GB (16GBx2 dual channel) dan dua pilihan kecepatan, yakni 6000MT/s atau 6200MT/s untuk memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk memilih sesuai kebutuhan. CRAS XR5 RGB DDR5 menghadirkan kinerja tak tertandingi saat bermain game ataupun saat membuat konten, sehingga membantu para pengguna untuk unggul dalam kompetisi apa pun.
CRAS XR5 RGB DDR5 dipersenjatai dengan fitur Built-in PMIC, On-die ECC, dan 10-layer PCB board untuk manajemen daya, stabilitas dan integritas yang lebih baik.
Modul memori RGB DDR5 tersebut juga telah lulus pengujian QVL dan kompatibel dengan berbagai motherboard mainstream yang populer di pasaran, sehingga selalu siap untuk memberikan kinerja maksimal tanpa hambatan dalam tiap skenario penggunaan.
Selain itu, dukungan teknologi Intel® XMP (Extreme Memory Profile) 3.0 untuk pengaturan memori yang dioptimalkan memberikan kemampuan overclocking satu klik yang memudahkan pengguna. Jajaran CRAS XR5 RGB DDR5 menghadirkan potensi overclocking tingkat berikutnya sesuai permintaan berkat pengujian ketat untuk kompabilitas serta setting optimal untuk kinerja yang presisi.
Menggabungkan elemen desain seri CRAS XR khas KLEVV yang telah diakui Red Dot Award, lini CRAS XR5 RGB DDR5 dirancang dengan sebuah diffuser cahaya unik berbentuk melingkar yang tembus pandang.
Tampilannya pun makin dipercantik dengan elemen warna putih yang elegan pada heatsink aluminiumnya. Integrasi desain yang disempurnakan tersebut menegaskan daya tarik estetika tak tertandingi yang menegaskan keandalan KLEVV dalam perancangan dan desain produk yang presisi dan berkualitas tinggi.
Kompatibel dengan berbagai perangkat lunak RGB dari sebagian besar merek-merek motherboard dan peripheral gaming, memori CRAS XR5 RGB DDR5 memungkinkan pengguna mengatur efek RGB sepenuhnya tanpa batas.
"Hal ini memberikan pengalaman imersif yang sangat dicari oleh pengguna yang ingin menambahkan percikan warna ke dalam PC," tutup Kim.