Bandung (ANTARA) - Gelandang Persib Bandung Erwin Ramdani kemungkinan absen hingga akhir putaran pertama Liga 1 musim 2022/2023 karena harus menjalani pemulihan setelah operasi akibat cedera patah tulang selangka kanan.
Tulang selangka Erwin patah akibat tejatuh setelah dilanggar pemain Arema FC Achmad Figo dalam pertandingan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, kemarin (11/9)
Baca juga: Liga Inggris - Diego Costa resmi dikontrak Wolves resmi dengan status bebas transfer.
Dokter tim Persib Rafi Ghani, dalam laman klub, Senin, mengatakan ada fraktur pada bagian bahu kanan Erwin setelah insiden tersebut.
"Kami putuskan untuk mengoperasi bagian yang patah tersebut. Kalau pemulihan antara dua hingga tiga bulan. Tapi, mudah-mudahan bisa lebih cepat," kata Rafi.
Saat ini Erwin masih harus menjalani perawatan untuk memastikan kondisinya semakin membaik.
"Setengah operasi dan hari ini memang dibawa pulang karena perawatan selanjutnya dilakukan di Bandung. Jadi saat ini dibawa lagi ke rumah sakit karena perlu obat yang harus masuk setiap 12 jam selama 3 hari," kata Rafi.
Figo sudah meminta maaf kepada pemain Persib tersebut dan mengaku telah menemui Erwin saat berada di Bandara Abdulrachman Saleh, Malang.
"Jujur tidak ada maksud untuk mencederai. Saat mengambil bola, Mas Erwin terjatuh, mungkin salah tumpuan. Tapi apapun itu saya meminta maaf," kata dia.
Pada laga itu, Persib membungkam tuan rumah Arema FC dengan 2-1.
Gol kemenangan Pangeran Biru dicetak oleh Beckham Putra menit ke-49 dan David Da Silva pada menit ke-88, sementara satu-satunya gol Arema FC dicetak oleh penyerang Dedik Setiawan pada menit ke-45.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Erwin Ramdani absen bela Persib hingga akhir putaran pertama
Liga Indonesia - Setelah operasi Erwin tak bisa bela Persib hingga akhir putaran pertama
Selasa, 13 September 2022 4:07 WIB
Kami putuskan untuk mengoperasi bagian yang patah tersebut. Kalau pemulihan antara dua hingga tiga bulan. Tapi, mudah-mudahan bisa lebih cepat