Jakarta (ANTARA) - Ganda putra tuan rumah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dipaksa tunduk pada pasangan China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi pada babak perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat.
Fajar juga mengatakan telah berusaha untuk menerapkan pola bermain defense, tetapi pasangan China itu selalu berhasil menembus pertahanan mereka.
Baca juga: Ginting kalahkan Vittinghus, ternyata ini kuncinya
“Tadi kami sudah mencoba bermain defense, tapi akhirnya selalu tembus juga dan mungkin hari ini mereka bermain dengan aman sekali,” kata dia menambahkan.
Fajar menuturkan bahwa lawan bermain sangat kuat, terutama saat adu “power”.
“Mereka mulai dari pembukaan servis sampai bermain reli, mereka mengandalkan power. Setiap kali kami mengadu di sana, kami kalah power,” kata Fajar kepada awak media usai laga.
Fajar/Rian kalah dengan dua gim langsung 18-21, 18-21 dalam pertemuan keduanya dengan Liu/Ou. Hasil ini memutus tren positif pasangan peringkat enam dunia itu yang selalu menembus setidaknya babak semifinal pada lima turnamen sebelumnya.
Usai tampil di rumah sendiri, Fajar/Rian akan mulai mempersiapkan diri menghadapi ajang berikutnya di ajang turnamen Super 750 Malaysia Open dan Super 500 Malaysia Masterspada Juni-Juli ini.