Pandeglang (ANTARA) - Polres Pandeglang menyiapkan skenario "one way" dan membentuk Team Pandeglang Lancar (Pancar) untuk antisipasi kemacetan saat arus mudik Lebaran 2022 di daerah itu.
"Saat puncak arus mudik nanti akan banyak kendaraan, baik roda empat maupun dua, dan untuk mengantisipasi kemacetan kita akan memberlakukan sistem buka-tutup (one way)," kata Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan Polres Pandeglang Iptu Sukoyo di Pandeglang, Rabu.
Baca juga: Polisi buru pelaku 'tawuran sarung' tewaskan seorang remaja di Pandeglang
Menurut dia, sistem buka-tutup akan diberlakukan pada beberapa titik yang rawan kemacetan, diantaranya jalur Mengger sampai Cipacung.
"Pada jalur tersebut diperkirakan terjadi kemacetan saat arus mudik karena tidak ada jalan alternatif dan jembatan relatif kecil," ujarnya.
Upaya lain dalam mengantisipasi kemacetan, kata dia, Polres Pandeglang memasang imbauan agar para pengendara memanfaatkan jalur alternatif. "Kita pasang papan pemberitahuannya," katanya.
Polres Pandeglang juga menyiapkan 28 titik Pos Gatur yang berlokasi di persipangan rawan kemacetan serta jalur-jalur wisata di daerah ini.
"Di Pos Guntur nanti akan siaga personel dari Satuan Lalulintas, Sampta dibantu Kepolisian Sektor (Polsek) setempat," katanya.
Ia juga mengimbau para pengguna jalan mematuhi rambu lalulintas demi keamanan dan kelancaran bersama.
Antisipasi kemacetan arus mudik, Polres Pandeglang siapkan skenario "one way"
Rabu, 20 April 2022 20:48 WIB
Di Pos Guntur nanti akan siaga personel dari Satuan Lalulintas, Sampta dibantu Kepolisian Sektor (Polsek) setempat