Jakarta (ANTARA) - Penyerang asal Brazil Ivan Carlos mengaku ingin memberikan sesuatu yang spesial kepada timnya yakni Persela Lamongan saat mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2021.
"Aku berharap Persela tahun ini bisa membawa sesuatu yang spesial, aku pikir Persela tahun ini bisa bertarung di posisi teratas bersama tim besar," kata Carlos dalam perbincangan di Youtube Persela, Persela Football yang dikutip Jumat.
Baca juga: Borneo FC tengah jajaki kerja sama dengan klub Eropa
Menurut dia, tim yang berjuluk Laskar Joko Tingkir itu memiliki pemain lokal yang bagus dan tempat yang memadai.
Tidak hanya itu. Pemain berusia 31 tahun menilai pemain yang ada saat ini mempunyai mental yang bagus sehingga siap bersaing pada kompetisi tertinggi di Indonesia meski kick off-nya belum pasti.
"Karena kita punya pemain lokal yang bagus, tempat yang cukup, serta mental tim yang bagus. Jadi, aku berharap tahun ini Persela bisa membuat sesuatu yang spesial," terang Carlos.
Saat ini Ivan Carlos dan Persela Lamongan tengah menanti kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2021 yang sebelumnya direncanakan digelar pada 9 Juli lalu.
Namun, karena berlakunya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa-Bali mulai 3-20 Juli membuat kick-off Liga 1 diundur.
Ivan Carlos ingin berikan yang spesial bagi Persela musim ini
Jumat, 16 Juli 2021 23:49 WIB
Karena kita punya pemain lokal yang bagus, tempat yang cukup, serta mental tim yang bagus. Jadi, aku berharap tahun ini Persela bisa membuat sesuatu yang spesial