PT Modernland Realty mulai melakukan serah terima unit - unit di Modern Hub berlokasi di Kota Tangerang yang merupakan pusat kuliner dan lifestyle modern kepada para konsumen.

GM Marketing Rescom PT Modernland Realty Liong Subur Kusuma di Tangerang Rabu mengatakan serah terima area komersial Modern Hub merupakan bentuk komitmen untuk menyelesaikan proyek sesuai target yang ditentukan setelah dilakukan groundbreaking pada 2023 lalu.

Ia menjelaskan pencapaian ini menandai tingginya minat investor dan pelaku usaha terhadap potensi bisnis yang ditawarkan Kota Modern, sekaligus membuktikan keunggulan township seluas 400 hektar ini sebagai lokasi ideal untuk berinvestasi dan mengembangkan usaha. 

“Keberhasilan penjualan Modern Hub semakin mengukuhkan posisi KotaModern sebagai kawasan township yang terus berkembang pesat dan didukung berbagai fasilitas lengkap,” ujarnya.

Baca juga: Akses jalan Modernland-Rasuna Said Pinang Tangerang dibuka

Modern Hub dirancang dengan menawarkan konsep ruang komersial dinamis dan inovatif. Lokasinya yang strategis, berada tepat di depan bundaran utama Kota Modern, memberikan visibilitas tinggi dan aksesibilitas yang mudah bagi pengunjung.

Liong menambahkan saat ini pihaknya sedang memasarkan kawasan hunian eksklusif di atas lahan seluas 1,6 hektar yang merangkum sebanyak 80 unit rumah limited edition dengan panorama danau yang cantik serta dilengkapi berbagai fasilitas dalam kawasan. 

Cluster yang berlokasi di area terdepan di dalam Kota Modern ini merangkum tiga tipe rumah dengan harga yang ditawarkan mulai dari Rp1,8 miliar.

“Kami akan segera meluncurkan rumah tipe baru yakni dua lantai dan dua kamar tidur Ensuite dengan jumlah terbatas yang dipasarkan dengan harga yang lebih terjangkau," ujarnya.

Baca juga: Lanjut hunian ramah lingkungan, Modernland Cilejit gandeng mitra

Pewarta: Achmad Irfan

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2025