Serang ( Antaranews Banten) - Pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) yang ada di Kabupaten Serang akan segera menerima bantuan paket pemberian makanan tambaha (PMT) untuk balita dan ibu hamil dari Kementrian Kesehatan
Republik Indonesia (RI).
    
Kepala Seksi Gizi Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Serang, Puji Kuntarso di  Serang, Kamis, mengatakan bantuan itu bulan ini akan didisribusikan di 31  puskesmas yang tersebar di 29 kecamatan di kabupaten Serang.
    
"Kita berharap di bulan ini akan segera didistribusikan ke seluruh puskesmas di   wilayah Kabupaten Serang," katanya.
   
Puji menjelaskan  31 puskesmas yang akan menerima pendistribusian PMT tersebut  untuk PMT balita akan berjumlah antara dua ratus hingga enam ratus karton,   sedangkan PMT ibu hamil   antara dua ratus hingga tujuh ratus karton.
   
Beberapa puskesmas yang akan menerima pendistirbusian PMT balita, diantaranya Puskesmas  Anyar sebanyak 264 karton, Puskesmas Bandung sebesar 418 karton, Puskesmas Cikesal 485 karton dan Puskesmas Kramatwatu sebesar 360 karton.

Sedangkan untuk PMT ibu hamil, diantaranya  Puskesmas Kragilan  sebesar 566 karton,  Puskesmas Mancak 450 karton, Puskesmas Ciomas 363 karton dan Puskesmas Cikesal   653 karton.

Puji mengatakan, bahwa PMT ini sebenarnya akan dididsrtibusikan juga  di seluruh   puskesmas yang ada di Indonesia.

"Saya berharap Kabupaten Serang ini jadi yang  pertama untuk pendisribusian karena ini sebenarnya akan disebar di seluruh  wilayah di Indonesia," katanya.

 

Pewarta: Lukman Hakim

Editor : Sambas


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2018