Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Pemerintah Kota Serang, Banten menyiapkan strategi untuk mengendalikan inflasi dan menjamin stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok masyarakat.
 
Asisten Daerah (Asda) II Kota Serang, Yudi Suryadi, di Serang, Selasa, mengatakan, langkah pertama yang dilakukan ialah konsisten menggelar Pasar Murah dan Gerakan Pangan Murah bersama distributor bahan pokok dan menggandeng Badan Perencanaan Nasional (Bapanas).
 
"Kami sudah bekerja sama dengan Bapanas di bulan Desember, ada rencana gerakan pangan murah dalam rangka menghadapi natal dan tahun baru. Seperti yang kita tahu pada saat momen tersebut pasti akan ada kenaikan bahan pokok," ujarnya.

Baca juga: Atasi macet mudik Natal-Tahun Baru, Pemprov Banten optimalkan rest area
 
Selain itu, Pemkot Serang juga melakukan pengecekan ke Gudang Bulog Serang untuk memastikan ketersediaan pangan aman hingga akhir tahun 2024. Dan Pemkot Serang hingga saat ini masih memiliki cadangan beras pemerintah daerah (CBP) sebanyak 129 ton yang dikelola oleh Bulog.
 
"Kami telah menerima laporan dari Bulog bahwa ketersediaan sembako aman. Kami juga rutin melakukan pengecekan ulang untuk memastikan stok mencukupi hingga akhir tahun," katanya.
 
Yudi juga menekankan pentingnya menjaga keseimbangan antara inflasi dan deflasi di daerah. Karenanya keduanya bisa berdampak buruk bagi perekonomian.
 
"Inflasi yang tinggi tidak baik, begitu pula deflasi yang bisa membuat ekonomi stagnan. Jadi, penting untuk menjaga keseimbangan,” ungkapnya.
 
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Serang, bulan September inflasi di Kota Serang berada di angka 2,04 persen dan di bulan Oktober 2024 menjadi 2,25 persen.

Baca juga: ASDP pastikan lintasan Merak-Bakauheni siap hadapi Natal dan tahun baru

Pewarta: Desi Purnama Sari

Editor : Bayu Kuncahyo


COPYRIGHT © ANTARA News Banten 2024